Sukses

Pegiat Cek Fakta Liputan6.com Siap Berantas Hoaks

Ini merupakan sebuah terobosan dari Liputan6.com, sebagai media mainstream, yang melibatkan warga atau netizen dalam memerangi hoaks.

Liputan6.com, Jakarta- Sambutlah para Pegiat Cek Fakta Liputan6.com. Mereka inilah yang akan ikut membantu menangkal, memberantas penyebaran hoaks alias kabar dusta yang menyesatkan di berbagai platform.

Pegiat cek fakta adalah sebuah gerakan cek fakta partisipatif, yang menggabungkan kekuatan media dan masyarakat untuk melawan kabar dusta yang menyebar di internet maupun lewat desas-desus di kehidupan nyata.

Mereka, para pegiat cek fakta adalah orang-orang terpilih yang dirangkul Redaksi Liputan6.com untuk ikut membantu mempersempit ruang bagi para penyebar hoaks.

Ini merupakan sebuah terobosan dari Liputan6.com, sebagai media mainstream, yang melibatkan warga atau netizen dalam memerangi hoaks.

Sementara, keterlibatan Liputan6.com dalam jaringan cek fakta internasional atau International Fact Checking Network, menjadi bukti keseriusan media yang berada di bawah naungan KapanLagi Youniverse (KLY) ini untuk memberangus kabar palsu.

Kamis (27/2) bertempat di Hall SCTV, SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Liputan6.com menggelar fun gathering dengan mengundang para pegiat cek fakta yang berada di Jakarta dan sekitarnya.

Mereka, para pegiat cek fakta pun datang dengan antuasias. Sekitar 150 orang hadir dari berbagai kalangan. Mulai mahasiswa, blogger, wiraswastawan, sampai emak-emak.

Mereka juga datang tidak hanya dari Jakarta. Ada yang dari Bekasi, Tangerang, dan Bogor.

Sebelumnya, selama ini mereka telah berinteraktif dengan redaksi melalui sebuah grup whatsapp dengan Karmin Winata sebagai adminnya.

 

 

 

 

 

Saksikan Video Cek Fakta di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Satu Frekuensi

Mereka memang sudah muak dengan hoaks. Maka itu, para pegiat cek fakta ini pun sudah punya frekuensi yang sama dengan Redaksi Liputan6.com.

Tak heran, acara fun gathering ini pun berlangsung cair dan penuh keakraban. Itu lantaran Redaksi Liputan6.com dan para pegiat cek fakta sudah memilliki kesamaan visi: menjadi hoaks sebagai musuh bersama.

Di fun gathering, kami berdiskusi, berbagi ilmu, dan mencoba mencari cara yang pas untuk menghantam hoaks. Masukan-masukan pun bermunculan dari para pegiat cek fakta.

Dian Kelana, misalnya, mengusulkan agar ada tools khusus yang canggih untuk bisa mendeteksi foto-foto hoaks. "Jadi, kita harus bisa mendeteksi foto-foto palsu itu secara lebih detail," ujar blogger berpengalaman itu.

 

 

3 dari 3 halaman

Dilibatkan Secara Aktif

Para pegiat cek fakta ini memang akan dilibatkan secara aktif. Mereka akan menjadi duta-duta pemberantas hoaks.

Redaksi Liputan6.com pun siap membekali mereka dengan berbagai pengetahuan, termasuk ilmu jurnalistik.

Nantinya, Redaksi Liputan6.com akan memberikan pelatihan khusus kepada para pegiat fakta. Setiap bulannya, pelatihan ini akan digelar di setiap hari Kamis, minggu kedua bertempat di kantor Redaksi Liputan6.com di Gondangdia, Cikini, Menteng, Jakarta.

"Kami masih membuat kepada semua sahabat Liputan6.com untuk ikut berperan aktif memerangi hoaks dengan menjadi pegiat cek fakta," ujar Pemimpin Redaksi Liputan6.com, Irna Gustiawati.

Jadi, jika kamu sudah muak dengan hoaks, ingin memberantasnya, mari bergabung dengan sebagai Pegiat Cek Fakta Liputan6.com.

Â