Liputan6.com, Istanbul - Mengantisipasi maraknya penyebaran virus corona, Pemerintah Arab Saudi menghentikan sementara penerimaan jemaah umrah dari Indonesia terhitung mulai Kamis, 27 Februari 2020 kemarin.
Terkait hal ini, KJRI Istanbul telah memberikan fasilitasi kekonsuleran terutama bantuan koordinasi langsung kepada travel dan maskapai penerbangan agar WNI dapat segera kembali ke Indonesia.
"Hingga 28 Februari 2020, terdata 222 WNI jemaah umrah dari beberapa penyelenggara travel asal Indonesia yang dapat kembali ke Indonesia dengan rute Istanbul-Jakarta ataupun rute Istanbul-Denpasar, baik menggunakan Turkish Airlines atau maskapai lainnya," kata Konsul Jenderal Republik Indonesia Untuk Istanbul, Iman As'ari, Sabtu (29/2/2020).
Advertisement
Menurut dia, seluruh WNI yang ditemui pihak KJRI di bandara terpantau dalam keadaan sehat dan situasi aman.
"Menginstruksikan seluruh jajaran di KJRI Istanbul berperan aktif dalam memberikan bantuan kepada WNI di Istanbul, khususnya jemaah umrah yangt terdampak kebijakan pemerintah Saudi tersebut," ungkap Iman.
Saksikan video di bawah ini:
Hotline KJRI Istanbul
Dia juga menuturkan, mengimbau calon jemaah umrah tetap tenang.
"Dan dapat menghubungi hotline KJRI Istanbul di nomor +90534 4535611, apabila menemui kesulitan dalam berkoordinasi dengan pihak travel dan agensi penerbangan," pungkasnya.
Advertisement