Liputan6.com, Jakarta - Aksi tanggap dan saling bahu-membahu untuk melawan penyebaran Corona Covid-19 terus disuarakan. Kesulitan warga kurang mampu dan terdampak Covid-19 pun mengundang kepedulian Relawan Seknas Jokowi yang tergabung dalam Forum Relawan Jokowi (FRJ).
Mereka membuka posko makan gratis di Taman Bayu, RT 003 RW 018, Kec Duren Sawit, Klender, Jakarta Timur, bekerja sama Warteg Dadang. Tujuannya memberikan makan untuk warga di sekitar yang kurang mampu.
Baca Juga
Bendahara Umum Seknas Jokowi, Ismarilda mengatakan, kegiatan ini adalah bentuk solidaritas nasional kepedulian relawan Jokowi dalam menyikapi pendemi Covid-19 yang melanda Indonesia.
Advertisement
Menurut dia, respon warga pun sangat baik, terbukti dari kupon makan gratis yang habis.
"Kami telah siapkan makan gratis dan juga cadangan makanan, bila ada yang belum kebagian Kupon yang telah disiapkan relawan, akan kami berikan cadangan setelah selesai Kegiatan ini," Kamis (23/4/2020).
Dalam prosesnya, pembagian makanan ini juga mengikuti aturan PSBB yang telah ditetapkan DKI Jakarta. Kegiatan hanya digelar selama 3 jam dengan memperhatikan jarak 1 meter bila ada penumpukan antrian.
Kemudian, memasuki bulan puasa, selain dalam bentuk makan gratis relawan juga menyediakan untuk makan berbuka puasa.
"Kegiatan ini adalah bagian dari rangkaian kegiatan FRJ dalam bentuk lainnya, seperti penyemprotan disinfectan, pembagian hand sanitizer, pembagian masker yang telah dilaksankan FRJ sejak hari Rabu 8 April 2020," ujar dia.
Lebih jauh dia berharap kegiatan ini bisa menimbulkan rasa gotong royong dan membantu sesama. Selain itu relawan juga mensosialisasikan agar masyarakat mengikuti anjuran pemerintah dan menjaga kesehatan, dan semoga pandemi Covid-19 cepat berlalu.
<p><strong>**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan <a href="https://www.liputan6.com/donasi/177995/sembuhdaricorona" target="_blank" rel="nofollow">klik tautan ini</a>.</strong></p>