Sukses

Mensos Berikan Langsung 1.400 Paket Bansos di Kota Tangerang

Pemberian bansos yang juga dihadiri Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah tersebut, diklaim sudah dilakukan sebanyak 3 kali untuk di Kota Tangerang.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Sosial Juliarti Batubara, menyalurkan bantuan sosial (bansos) berupa sembako dari pemerintah kepada ribuan warga di Kelurahan Margasari, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Rabu (20/5/2020).

Hari ini, ada 1.400 paket sembako diberikan langsung oleh Juliarti kepada warga Karawaci yang terdampak wabah Corona sejak beberapa bulan lalu. Pemberian bansos yang juga dihadiri Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah tersebut, diklaim sudah dilakukan sebanyak 3 kali untuk di Kota Tangerang.

"Hari ini di Kelurahan Margasari ada 1.400 paket. Di kelurahan Margasari, Kecamatan Karawaci kalau saya perhatikan memang ini diberikan ke warga yang paling terdampak, artinya benar-benar pendapatan mereka sangat berkurang," jelas Juliarti.

Dalam distribusi sembako tersebut, pihaknya benar-benar melakukan pendataan dan verifikasi berulang kali agar bantuan tepat sasaran. Untuk di Kota Tangerang sendiri, lanjut Mensos, total akan diberikan sebanyak 90.468 bantuan sembako yang akan dibagikan secara bertahap.

"Kalau untuk Kota Tangerang kita alokasikan 90 ribu paket. Untuk saat ini sudah tersalurkan 55 ribu paket, tapi ini berjalan terus," kata Juliarti soal bansos.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

40 Ribu Paket

Wali Kota Tangerang Arief mengatakan, seluruh Kepala Keluarga di Kota Tangerang yang terdampak Covid-19 berjumlah 172 ribu dari 553 ribu KK. Dia menjelaskan, untuk sisa bantuan dari Kementerian Sosial berjumlah sekitar 40 ribu paket akan disalurkan sebelum Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah.

"Jadi bantuan kemensos itu jumlahnyaa ada 90.468 paket. Sisanya Knsha Allah didistribusikan satu sampai dua hari ke depan," kata Arief.