Sukses

Jokowi Minta Segera Tuntaskan Pembebasan Lahan Demi Pemulihan Ekonomi

Instruksi tersebut demi memastikan bahwa PSN tetap berjalan meski masih berfokus pada penananganan Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kini membagi fokus kepada penguatan ekonomi rakyat di tengah penanganan pandemi virus Corona atau Covid-19. Salah satu hal yang masih menjadi hambatan Proyek Strategis Nasional (PSN) sektor ekonomi sejauh ini adalah terkait pembebasan lahan.

"Selesaikan secepatnya-cepatnya berbagai hambatan bagi pelaksanaan PSN di lapangan. Saya menerima laporan bahwa hambatan yang paling besar masih pada urusan pembebasan lahan," tutur Jokowi dalam Rapat Terbatas (Ratas) yang digelar daring, Jumat (29/5/2020).

Jokowi memerintahkan jajaran menteri agar memprioritaskan percepatan pelaksanaan PSN, yang berdampak bagi penguatan ekonomi rakyat dan pemulihan ekonomi nasional.

"Saya mencatat beberapa PSN yang sangat penting bagi penguatan ekonomi rakyat misalnya seperti program sertifikasi tanah untuk rakyat, legalisasi lahan transmigrasi, reforma agraria, perhutanan sosial, serta peremajaan perkebunan rakyat," jelas dia.

Instruksi tersebut demi memastikan bahwa PSN yang dinilai sangat penting untuk rakyat tetap berjalan meski masih berfokus pada penananganan Covid-19.

"Saya ingin memastikan bahwa program-program ini tetap berjalan tetapi tetap mengikuti protokol kesehatan secara ketat," Jokowi menegaskan.

Pada kesempatan yang sama, Jokowi juga mengingatkan para menteri untuk tetap memperhatikan agenda strategis nasional yang berdampak besar bagi kehidupan rakyat, meski tengah fokus menangani pandemi virus Corona atau Covid-19.

"Walaupun saat ini kita tengah menghadapi pandemi, tapi agenda-agenda strategis yang sangat penting bagi bangsa dan negara kita, yang menjadi prioritas bagi kepentingan nasional, tidak boleh berhenti dan tetap harus kita lanjutkan," tutur Jokowi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Pendidikan hingga Kesehatan

Jokowi menegaskan, agenda strategis yang disorot tidak hanya dalam bidang ekonomi saja. Namun menyeluruh ke bidang mendasar lainnya yang juga penting bagi kehidupan rakyat.

"Yang berkaitan dengan pendidikan, yang berkaitan dengan peningkatan kualitas SDM, dan juga bidang kesehatan," jelas dia.

Di bidang kesehatan, misalnya, jangan sampai lupa bahwa Indonesia punya agenda besar di samping menuntaskan pandemi Covid-19. Di antaranya menurunkan kasus stunting, pemberantasan TBC, malaria, demam berdarah, HIV/AIDS, dan hal lain yang berkaitan dengan hidup sehat.

"Ini artinya kita harus fokus mengendalikan Covid, tetapi agenda-agenda strategis yang berdampak besar bagi kehidupan rakyat juga tidak boleh dilupakan," Jokowi menandaskan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Penyebaran Covid-19 ke seluruh penjuru dunia diawali dengan dilaporkannya virus itu pada 31 Desember 2019 di Wuhan, China

    COVID-19

  • pembebasan lahan