Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini, kemunculan dokter Reisa Broto Asmoro dalam konferensi pers sebagai bagian dari Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di Indonesia, sontak bikin heboh warganet.
Dia akan mendampingi Achmad Yurianto sebagai juru bicara Covid-19 yang selama ini kerap memberikan perkembangan terbaru terkait jumlah kasus positif Corona di Indonesia.
Beragam komentar muncul dari netizen. Tak hanya mengatakan kehadiran Reisa Broto Asmoro, sebagai sosok menyegarkan, tak sedikit pula yang memberikan selamat atas tugas barunya.
Advertisement
Sementara itu, sejak perkantoran kembali dibuka pada Senin, 8 Juni 2020, moda transportasi KRL Commuter Line kembali dipadati para penumpang. Tak sedikit antrean mengular di sejumlah stasiun di hari pertama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di masa transisi menuju new normal.
Kekhawatiran terpapar virus Corona pun dirasakan bila harus kembali berdesakan saat commuter line dipadati penumpang.Â
Demi menghindari kerumunan dan berdesakan di KRL dan Transjakarta, salah satu karyawan di kawasan Thamrin memutuskan untuk membeli motor secara kredit.
Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com, sepanjang Selasa, 9 Juni 2020:
Â
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
1. Istana Perkenalkan Reisa Broto Asmoro Jadi Jubir Gugus Tugas COVID-19, Warganet Heboh
Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman mengumumkan dr Reisa Broto Asmoro sebagai juru bicara baru percepatan penanganan COVID-19. Tugasnya adalah mendampingi Achmad Yurianto menyampaikan informasi perkembangan ke masyarakat.
"Ada dua jubir Covid-19 sekarang: Pak Dokter Yurianto dan Mbak Dokter Reisa: Ajak Masyarakat Beradaptasi dengan Kebiasaan Baru," kata Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman lewat Twitter resminya, Selasa (9/6/2020).
Tidak dimungkiri, Reisa Broto Asmoro menjadi sosok menyegarkan setelah selama tiga bulan Yurianto menjadi juru bicara tunggal yang menghiasi layar kaca setiap harinya.
Sementara itu, seorang warganet mengaku kasihan dengan Yurianto yang tampak kelelahan saat konferensi pers, sehingga dengan adanya Reisa maka dapat menjadi penyegar saat mengumumkan tentang update COVID-19.
Â
Advertisement
2. New Normal, Karyawan Pilih Kredit Motor daripada Berdesakan di KRL
Perkantoran di Jakarta sudah mulai menerapkan work from office seiring dengan penerapan PSBB transisi. Terhitung pada 8 Juni 2020 jalanan hingga KRL kembali ramai bahkan berdesakan.
Ramainya Transportasi umum di Jakarta selama wabah corona menjadi momok menakutkan bagi Fitria (31) warga Tanjung Barat. Fitri yang merupakan karyawan di kawasan Thamrin itu mengaku hal yang paling mengkhawatirkan saat kembali bekerja di kantor adalah harus naik KRL.
"Bayangin desak-desakan lagi di kereta, aduh serem saja lagi ada corona gini," cerita Fitri pada Liputan6.com, Selasa (9/6/2020).
Demi menghindari kerumunan dan berdesakan di KRL dan Transjakarta, Fitri dan suami memutuskan untuk membeli motor secara kredit.
Â
3. Sidang Prapradilan Eks TNI Ruslan Buton yang Tuntut Jokowi Mundur Digelar Besok
Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menjadwalkan sidang perdana gugatan praperadilan Pemimpin Serdadu Eks Trimata Nusantara, Ruslan Buton, pada Rabu 10 Juni 2020.Â
Gugatan itu berkaitan dengan penetapannya sebagai tersangka atas tuduhan menyebarkan ujaran kebencian terhadap Presiden Joko Widodo.
Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Achmad Guntur menjelaskan perkara Ruslan Buton akan ditangani oleh hakim tunggal, Hariyadi, dengan didampingi dua panitera yaitu Dedi Poerwanto dan Aprisno.
Gugatan praperadilan resmi didaftarkan pada Selasa 2 Juni 2020. Adapun nomor pekaranya adalah 62/Pid.Pra/2020/PN.JKT.SEL.
Gugatan itu berkaitan dengan penetapan Ruslan Buton sebagai tersangka atas tuduhan menyebarkan ujaran kebencian terhadap Presiden Joko Widodo.
Â
Advertisement