Sukses

CFD di Jakarta Kembali Ditutup, DPRD Minta Warga Olahraga Tak Jauh dari Rumah

Taufik memahami jika warga perlu berolahraga di luar ruangan. Namun di saat pandemi Covid-19 batasan jumlah kerumunan wajib ditaati.

Liputan6.com, Jakarta Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Mohamad Taufik setuju langkah Dinas Perhubungan yang meniadakan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) akibat membludaknya warga. Menurutnya, langkah tersebut tepat agar kasus positif Covid-19 di ibu kota tidak terus menerus meningkat.

"Kita setuju. Ditahan dulu lah sebentar suruh olahraga di rumah masing-masing. Sekarang sudah mau landai, jangan sampai nanti malah naik lagi penularannya," ujar Taufik, Rabu (24/6/2020).

Dia juga tak mempermasalahkan jika Dinas Perhubungan membuka alternatif jalur HBKB sebagai pengganti HBKB sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin.

Politikus Gerindra itu memahami jika warga perlu berolahraga di luar ruangan. Namun di saat pandemi Covid-19 batasan jumlah kerumunan wajib ditaati.

"Iya supaya tidak ada kerumunan yang besar , karenanya masing-masing, biar di daerahnya saja, untuk menampung keinginan olahraga secara bersamaan," ujarnya.

Sementara itu, Dinas Perhubungan tengah menyiapkan lima ruas jalan di wilayah Jakarta Timur untuk HBKB serta olahraga yang digelar sekali dalam sepekan setiap Minggu.

"Saat ini sedang dirapatkan berdasarkan hasil evaluasi kesiapan lokasi," kata Kepala Seksi Pengendalian dan Operasi Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur Riky Erwinda.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Dishub Kembali Tiadakan CFD

Lokasi yang sedang dipersiapkan sebagai kawasan HBKB adalah Jalan Pemuda, Kecamatan Rawamangun yang berada di perbatasan Jakarta Pusat. Ruas Jalan Pemuda telah dilengkapi dengan jalur khusus sepeda yang menghubungkan fasilitas berolahraga Velodrome.

Persiapan jalur alternatif untuk HBKB setelah Dinas Perhubungan DKI Jakarta kembali meniadakan sementara kegiatan HBKB di Sudirman-Thamrin.

Peniadaan itu dilakukan usai mendapat kritikan karena terjadinya kerumunan saat pertama kembali dibuka pada 21 Juni 2020. CFD mulai ditiadakan per tanggal 28 Juni 2020.

"Benar (HBKB) ditiadakan," ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo, saat dikonfirmasi, Rabu (24/6).

Dalam pengumuman Dinas Perhubungan DKI, CFD akan ditiadakan sementara sampai batas waktu yang belum ditentukan.