Liputan6.com, Jakarta Kapolri Jenderal Pol Idham Azis kembali melakukan rotasi pejabat tinggi (Pati) di tubuh Polri. Kali ini, ada delapan Kapolda yang dipindah jabatan.
Promosi dan mutasi jabatan tersebut tertuang dalam Surat Telegram Nomor: ST/2247/VII/KEP./2020 dan ST/2248/VII/KEP./2020, tertanggal Senin 3 Agustus 2020 yang ditandatangani Asisten SDM Kapolri Irjen Sutrisno Yudi Hermawan.
Untuk Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim) akan diisi oleh Irjen Herry Rudolf yang sebelumnya menjabat sebagai Asops Kapolri. Dia menggantikan Irjen Muktiono yang akan menjabat Kepala Divisi Teknologi Informasi dan Komunikasi Polri.
Advertisement
Jabatan Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara) ditempati oleh Irjen Bambang Kristiono yang sebelumnya menjabat sebagai Analis Kebijakan Utama Bidang Sabhara Baharkam Polri. Irjen Indrajid yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Kaltara akan menempati posisi Analisis Kebijakan Utama Baharkam Polri.
Posisi Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) akan dijabat oleh Irjen Z Panca Putra menggantikan Irjen Royke Lumowa yang menjadi Analis Kebijakan Utama Lemdiklat Polri.
Kemudian, posisi Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra) akan diisi Brigjen Pol Yan Sultra Indrajaya yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Sultra. Irjen Merdisyam yang sebelumnya Kapolda Sultra akan dipindah jabatan menjadi Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Mas Guntur Laupe.
Adapun posisi Wakapolda Sultra pada rotasi Polri ini, akan ditempati oleh Brigjen Pol Waris Adono dan Irjen Mas Guntur Laupe akan menjabat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tk I Sespim Lemdiklat Polri.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Selanjutnya
Jabatan Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng) akan dijabat oleh Brigjen Pol Abdul Rahman Baso. Untuk Irjen Syafril Nursal yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Sulteng akan menjadi Analis Kebijakan Utama Lemdiklat Polri.
Untuk jabatan Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) akan diisi oleh Irjen Lotharia Latif memggantikan Irjen Hamidin yang pindah jabatan sebagai Analis Kebijakan Utama Itwasum Polri.
Lebih lanjut, posisi Kapolda Gorontalo akan dijabat oleh Brigjen Pol Akhmad Widyagus menggantikan Irjen Adnas yang dipindah jabatan sebagai Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri.
Advertisement