Sukses

79 Kabupaten dan Kota Ini Tidak Ada Kasus Aktif Covid-19

Kabupaten dan kota tersebut pernah terpapar virus corona, namun kini sudah tidak ada lagi kasus aktif Covid-19 di wilayah itu.

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Tim Pakar Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Dewi Nur Aisyah mengungkapkan, ada 79 kabupaten dan kota di Indonesia yang tidak memiliki kasus aktif virus corona Covid-19. Wilayah tersebut pernah terpapar Covid-19, namun kasusnya berhasil disembuhkan.

"Tadinya sudah ada kasus, kemudian sembuh. Sudah tidak ada lagi kasus aktifnya," kata Dewi saat mengisi Talk Show Covid-19 dalam Angka di Gedung BNPB, Jakarta, Rabu (12/8/2020).

Dia menyebut, data ini tercatat per 9 Agustus 2020. Adapun 79 kabupaten atau kota yang tidak memiliki kasus aktif Covid-19 adalah Aceh Jaya, Gayo Lues, Kaur, Mukomuko, Bungo, Merangin, Tebo, Kapuas Hulu, dan Kayong Utara.

Kemudian Kota Singkawang, Landak, Melawi, Mempawah, Sanggau, Sekadau, Sintang, Lamandau, Sukamara, Tana Tidung, Bangka, Bangka Barat, Bangka Selatan dan Bangka Tengah.

Selanjutnya Lampung Barat, Lampung Timur, Pesawaran, Tanggamus, Tulang Bawang, Way Kanap, Buru Selatan, Maluku Barat Daya, Pulau Tallabu, Ende, Flores Timur, dan Kota Kupang.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Lembata hingga OKU Selatan

Berikutnya ada Lembata, Manggarai, Nagakeo, Rote Ndao, Sikka, Sumba Barat Daya, Sumba Timur, Timor Tengah Selatan, Timor Tengah Utara, Boven Digoel, Supiori dan Tolikara. Waropen, Yalimo, Fakfak, Manokwari Selatan, Raja Ampat, Teluk Bintuni, Indragiri Hulu, Mamuju Tengah, Banggai Kepulauan, Banggai Laut, Buol dan Donggala.

Kemudian Morowali, Morowali Utara, Parigi Moutong, Poso, Sigi, Tolitoli, Bombana, Buton Utara, Kolaka Timur, Bolaang Mongondow Utara dan Kepulauan Talaud. Kepulauan Mentawai, Kota Padang Panjang, Lima Puluh Kota, Pasaman, Solok Selatan, Tanah Datar, Ogan Komering Ulu, dan Ogan Komering Ulu Selatan.

 

Reporter: Titin Supriatin/Merdeka.com