Sukses

Megawati Dorong Pengurus PDIP Jadi Doktor dan Profesor

Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri mendorong para pengurus PDIP menempuh pendidikan strata 3 (S3).

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri mendorong para pengurus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menempuh pendidikan strata 3 (S3). Adapun salah satunya yakni, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang mengambil program doktoral di Universitas Pertahanan.

Hal itu disampaikan Megawati saat memberikan orasi kebangsaan dalam Pembukaan Pendidikan Mahasiswa S1, S2, dan S3 Unhan tahun ajaran 2020-2021 di Lapangan Universitas Pertahanan Sentul Bogor Jawa Barat, Sabtu (29/8/2020).

"Di Universitas ini, Sekjen saya Pak Hasto Kristiyanto ikut juga ambil doktor, minta ijin," kata Megawati yang menyampaikan orasinya secara virtual.

Ketua Umum PDIP mengatakan Hasto mengambil studi geopolitik di Universitas Pertahanan. Mendengar itu, Megawati pun langsung merestui dan memberikan dukungan kepada Hasto.

"Lah ngapain kamu kok di Universitas Pertahanan? Saya tanya. Dia (Hasto) jawab, 'ya mau sih bu karena diijinkan'. Terus apa yang kamu ambil? Dijawab dia, 'boleh ndak bu, yang namanya ilmu geopolitiknya bagus," ujar Megawati mengungkap perbincangannya dengan Hasto.

"Saya jawab boleh. Bagus itu," sambungnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Minta Basarah Jadi Profesor Pancasila

Selain Hasto, Presiden ke-5 RI itu juga meminta Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah untuk menjadi profesor Pancasila. Padahal, Basarah kini sudah meraih gelar doktor Pancasila.

"Seperti ada Pak Basarah sekarang doktor Pancasila Wakil Ketua MPR. Jadi, saya suruh sekarang coba kamu jangan diam-diam saja, ambil profesornya, profesornya Pancasila. Supaya ya itulah anak-anak muda bisa tahu," tutur Megawati.

Dia pun berharap apa yang disampaikannya dapat memberikan perlindungan kepada archipelago bangsa Indonesia. Megawati juga berpesan kepada para mahasiswa untuk proaktif untuk memajukan Indonesia.

"Semoga ada gunanya, harus terus menggembleng diri di universitas ini, dijadikan sebuah kawasan chandradimuka," ucap Megawati.

  • Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode  23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.
    Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode 23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.

    Megawati Soekarnoputri

  • Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode  23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.
    Dr.(H.C.) Hj. Dyah Permata Megawati Setyawati Soekarnoputri adalah Presiden Indonesia ke 5 periode 23 Juli 2001 — 20 Oktober 2004.

    Megawati

  • PDIP