Liputan6.com, Jakarta - Seorang artis berinisial IBS ditangkap tersandung kasus narkoba. IBS yang merupakan penyanyi itu ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan pada Kamis 3 Desember 2020 kemarin.
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Wadi Sabani membenarkan penangkapan artis tersebut.
"Betul kami menangkap artis inisialnya IBS," kata dia saat dihubungi, Jumat (4/12/2020).
Advertisement
Dari informasi yang diterima, IBS diringkus di kediamannya di kawasan Kramat Sentiong, Jakarta Pusat.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Rekaman video operasi polisi tunjukan detik-detik artis Millen Cyrus ditangkap di sebuah kamar hotel. Polisi temukan sejumlah bukti termasuk narkoba yang belum digunakan.
Barang Bukti Sabu
Kepolisian menyita barang bukti berupa satu klip plastik berisi sabu sisa pakai.
"Kami tangkap semalam," ujar dia.
Advertisement