Sukses

Polisi Kantongi Identitas Jasad Tanpa Kepala Korban Mutilasi di Bekasi

Menurut polisi, korban mutilasi merupakan seorang wiraswasta yang berasal dari Cilacap, Jawa Tengah.

Liputan6.com, Jakarta - Polisi telah mengantongi identitas korban mutilasi yang jasadnya ditemukan di pinggir aliran Kali BSK, Jalan KH Noer Ali RT 01 RW 20 Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin 7 Desember 2020.

Wakapolres Metro Bekasi Kota, AKBP Alfian Nurrizal mengatakan pengungkapan identitas korban mutilasi berdasarkan hasil pemeriksaan sidik jari oleh kepolisian.

"Korban inisial DS, usia 24 tahun," kata Alfian, Selasa (8/12/2020).

Menurutnya, korban merupakan seorang wiraswasta yang berasal dari Cilacap, Jawa Tengah. Pihak keluarga korban pun sudah dihubungi pihak kepolisian untuk dimintai keterangan.

"Keluarga korban sudah kita hubungi, tapi hasilnya belum bisa disampaikan," ujar Alfian.

Kepolisian pun saat ini bergerak cepat untuk mengungkap pelaku mutilasi berdasarkan identitas korban, termasuk mencari sisa potongan tubuh dan bukti-bukti lain.

"Masih proses pencarian, masih dalam penyelidikan," tandasnya.

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Penemuan Jasad Mutilasi

Sebelumnya warga di sekitar lokasi digegerkan dengan penemuan jasad korban mutilasi yang diduga berjenis kelamin laki-laki. Jasad korban yang ditemukan hanya berupa bagian tubuh dan tangan kanan.

"Ditemukan potongan badan mayat laki-laki dengan kondisi kepala tidak ada, kemudian lengan bagian kiri tidak ada, dan kedua kaki tidak ada," kata Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Wijonarko.

Sementara tangan kiri korban ditemukan di Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPSS) di Jalan Gunung Gede Raya RT 01 RW 13 Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan, oleh dua orang petugas kebersihan yang sedang mengumpulkan sampah menggunakan baktor.