Sukses

Alasan Sopir Metomini Berperilaku Ugal-ugalan

Menurur para sopir Metrmoni, perilaku mereka akibat ketatnya persaingan dalam mencari penumpang. "Ngejar setoran, kalau jauh, wajar kita kejar. Wajar kita balap-balapan. Tergantng nasib-nasiban," tutur Aadila Saputra memberikan alasan.

Liputan6.com, Jakarta: Metromini menjadi sarana transportasi yang sangat dibutuhkan warga Jakarta. Namun perilaku sopir Metromini dan yang kerap ugal-ugalan cukup meresahkan warga.
 
Menurur para sopir Metrmoni, perilaku mereka akibat ketatnya persaingan dalam mencari penumpang. "Ngejar setoran, kalau jauh, wajar kita kejar. Wajar kita balap-balapan. Tergantung nasib-nasiban," tutur Adila Saputra memberikan alasan. "Memang membahayakan, tapi gimana ya, kadang-kadang ngejar setoran jadi bikin lupa (kalo itu membahayakan)," kata sopir Metromini lainnya, Istad.
 
Sementara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah turun tangan untuk membenahi Metromini dengan program revitalisasi. Nantinya, Metromini harus bernaung di bawah badan hukum sehingga tak menjadi angkutan liar. 
 
Kebijakan tersebut didukung Ketua Dewan Transportasi Kota Azas Tigor Nainggolan. Menurut Azas, program ini dianggap bisa menata keberadaan Metromini. "Kalau ada badan hukumnya, bisa teratur," ujar Azas.(ALI/AIS)
    Video Terkini