Sukses

Ada Paku di Benjolan Tulang Ekor Sanawiyah

Sanawiyah Ahmad, seorang perempuan paruh baya di Tangsel, Banten, mempunyai benjolan di bagian tulang ekor yang di dalamnya ada beberapa buah paku.

Liputan6.com, Tangerang: Sanawiyah Ahmad, seorang perempuan paruh baya di Kota Tangerang Selatan, Banten, mempunyai benjolan di bagian tulang ekor. Namun, dia tetap beraktivitas seperti biasa, meski janda beranak satu ini kerap merasakan nyeri seperti ditusuk pada benjolannya. Ia sudah dua kali memeriksakan kondisi benjolannya yang terus membesar selama tiga bulan terakhir.

Dari hasil pemeriksaan terakhir, ia melakukan foto rontgen dan ditemukan beberapa buah paku di dalam benjolan. Sanawiyah tidak tahu bagaimana cara masuknya paku ke dalam tubuhnya, tapi beberapa tahun lalu dia pernah diisi ilmu kebal untuk menjaga diri. Kini Sanawiyah dirujuk oleh dokter di Rumah Sakit Umum Daerah Tangsel ke RS Fatmawati, Jakarta, untuk memeriksakan kesehatannya secara menyeluruh.(ADO)

    Video Terkini