Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin meminta pemerintah daerah (pemda) mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dan menambah jumlah penerima vaksin.
Dengan begitu, lanjut dia, target kekebalan komunitas secara nasional dapat segera tercapai.
Baca Juga
Hal itu disampaikan Ma'ruf usai meninjau langsung pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 massal yang digelar di Gedung Balai Keratun Provinsi Lampung, Senin (22/3/2021).
Advertisement
"Saya berharap vaksinasi yang sekarang 8.000 per hari, bisa terus ditingkatkan karena kita ingin supaya tercapai herd immunity dalam jangka waktu satu tahun. Jadi di Lampung ini yang antara 20-50 ribu ini saya harapkan ada percepatan," ujar Ma'ruf, dilansir Antara, Senin (22/3/2021).
Saat menyaksikan kegiatan vaksinasi Covid-19 di Lampung, Wapres Ma’ruf mengapresiasi prosesnya dilakukan dengan menambah jumlah meja untuk mempercepat penyuntikan.
"Saya baru saja menyaksikan vaksinasi di Provinsi Lampung dan saya melihat prosesnya bagus; yang biasanya empat meja, sekarang sudah lima meja. Yang pertama untuk melakukan pemeriksaan tentang terutama tensinya supaya diketahui apakah siap apa tidak, tinggi apa tidak," kata dia.
Kemudian, Ma'ruf mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dan mematuhi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro, meski sudah menjalani vaksinasi Covid-19.
"Protokol kesehatan tidak boleh ditinggalkan karena bisa saja orang yang sudah divaksin terkena (Covid-19), kalau tidak menerapkan protokol kesehatan. Jadi pakai masker, jaga jarak, cuci tangan, hindari kerumunan dan juga penerapan PPKM Mikro," jelas Ma'ruf.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Angka Vaksinasi Covid-19 di Lampung
Sesuai data dari Dinas Pendudukan dan Catatan Sipil Provinsi Lampung, jumlah penduduk di Lampung sebanyak 9.088.199 jiwa. Dari total target sasaran vaksin sebanyak 5.709.734, saat ini telah dilakukan vaksinasi sebanyak 1.163.426.
Menurut data dari Dinas Kesehatan Provinsi Lampung per 20 Maret 2021, dari 35.601 SDM Kesehatan telah dilakukan vaksinasi Covid-19 tahap satu sebanyak 33.294 (95,29 persen) dan tahap kedua sebanyak 29.531 (82,95 persen).
Kemudian, dari 409.854 Petugas Publik telah dilakukan vaksinasi tahap satu sebanyak 56.175 (13,71 persen) dan tahap 2 sebanyak 13.419 (3,27 persen).
Sementara itu, dari 717.971 Lansia telah dilakukan vaksinasi tahap 1 sebanyak 11.989 (1,67 persen) dan tahap 2 sebanyak 103 (0,01 persen).
Dan pada hari ini, Senin (22/3/2021), Wakil Presiden Ma'ruf Amin meninjau langsung pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 massal yang digelar di Gedung Balai Keratun Provinsi Lampung.
Berdasarkan siaran pers, vaksinasi ini difokuskan pada tiga kategori, yakni SDM bidang kesehatan, petugas publik, dan lansia.
Ada pun vaksinasi Covid-19 massal hari ini juga dilakukan di RSUD Abdul Moeloek, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung dan di beberapa Kodim di Lampung.
Mulai dari, Kodim Tulang Bawang, Kodim Way Kanan, Kodim Lampung Utara dan Kodim Lampung Tengah, sebut siaran pers Wapres Ma'ruf Amin.
Advertisement