Liputan6.com, Jakarta - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa bersama Ibu Hetty Andika Perkasa didampingi oleh para Asisten Kasad menyerahkan 547 unit kendaraan dinas yang terdiri dari mobil dan motor hasil pengadaan tahun anggaran 2020.
Pemberian kepada para penerima maupun perwakilan dari setiap satuan dilakukan di Markas Besar TNI Angkatan Darat.
Baca Juga
"Pengadaan ini harusnya dilakukan sejak lama, karena memang kasihan jika melihat para pejabat Kodam contohnya, kalau harus memakai kendaraan yang tidak layak sehingga terlihat tidak pantas," ujar Kasad dalam keterangan tertulisnya, Kamis (29/4/2021).
Advertisement
Penyerahan kendaraan dinas ini menjadi salah satu yang terbesar karena dilakukan dalam satu kali pengadaan langsung. Tidak hanya para pejabat dari setiap satuan yang diberikan, Jenderal TNI Andika Perkasa juga memberikan kendaraan yang dikhususkan untuk satwa kepada satuan Polisi Militer Angkatan Darat.
"Lihat kendaraan yang berwarna biru dan putih untuk Polisi Militer, itu adalah kendaraan yang dikhususkan untuk satwa. Bagus sekali kan," ungkap Kasad.
Fasilitas yang diberikan baik berupa kendaraan dinas, perumahan hingga kelengkapan harian pasti akan menjadi fokus Jenderal TNI Andika Perkasa bersama seluruh staf di Markas Besar TNI Angkatan Darat demi mendukung kinerja setiap prajurit TNI Angkatan Darat setiap Kesatuan.
"Kami di Mabesad akan selalu mendukung, namun saya titip untuk setiap fasilitas yang diberikan tolong dijaga dan dirawat," tegas Jenderal TNI Andika Perkasa.