Liputan6.com, Jakarta Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI La Nyalla Mahmud Mattalitti menutup sidang bersama MPR DPR DPD RI 2021. Setelah mendengarkan lantunan doa, La Nyalla pun mengutip bait lirik lagu Iwan Fals yang berjudul Bangunlah Putra Putri Ibu Pertiwi.
"Terima kasih kami sampaikan kepada Bapak/Ibu/Saudara sekalian, yang telah hadir secara fisik dan secara virtual dalam mengikuti Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama ini. Sebelum menutup sidang, izinkan saya membacakan penggalan lirik lagu karya Iwan Fals yang berjudul, Bangunlah Putra Putri Ibu Pertiwi," kata La Nyalla di Parlemen Senayan, Senin (16/8/2021).
Berikut lirik lagu Iwan Fals tersebut:
Advertisement
"Terbanglah Garudaku
Singkirkan kutu-kutu di sayapmu
Berkibarlah benderaku
Singkirkan Benalu di tiangmu
Jangan ragu dan malu
Tunjukkan pada dunia
Bahwa sebenarnya kita mampu."
Selain membacakan lirik lagu Iwan Fals, La Nyalla memastikan, setiap negara, pasti berjuang untuk melindungi dan memastikan kepentingan rakyat dan warga negaranya terjamin.
Â
Percaya
DPD percaya, Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Kiai Haji Makruf Amin terus berkomitmen untuk hal tersebut.
"DPD RI tidak akan berhenti menyuarakan kepentingan rakyat di daerah yang kami dapat dari seluruh penjuru Tanah Air. Dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote. Karena kami ingin mewujudkan 'Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh'," La Nyalla memungkasi.
Advertisement