Sukses

Wapres Ma'ruf Pastikan Program Vaksinasi Covid-19 di Ponpes An-Nawawi, Banten Berjalan Lancar

Ada tiga lokasi yang ditinjau Wapes Ma'ruf dalam program vaksinasi Covid-19 ini. Satu di antaranya GOR Tanara untuk vaksinasi santri putra.

Liputan6.com, Jakarta Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin beserta Ibu Wury Ma'ruf Amin melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren (Ponpes) An-Nawawi Tanara, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Kamis (19/08/2021).

"Wapres dijadwalkan meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di lingkungan Ponpes An-Nawawi yang diselenggarakan oleh TNI Angkatan Laut," tulis siaran pers Kantor Sekretariat Wakil Presiden, Kamis.

Dengan berkendara mobil, Wapres beserta Ibu Wury berangkat dari Kediaman Resmi Wapres, Jalan Diponegoro No 2, Jakarta Pusat, pukul 08.15 WIB. Mereka diperkirakan tiba di Ponpes An-Nawawi Tanara sekitar pukul 09.30 WIB.

Sesampainya di lokasi, Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan menerima Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, Gubernur Banten Wahidin Halim, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto, dan Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto.

"Mereka kemudian menuju GOR Penata dengan berjalan kaki untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kepada para santri dan masyarakat sekitar pesantren," ungkap siaran pers terkait.

Peninjauan ini dilakukan sebagai bagian dari pemantauan terhadap program Serbuan Vaksinasi Covid-19 TNI Angkatan Laut di Ponpes An-Nawawi Tanara. Dimana program ini diketuai oleh Danlanal Banten Kolonel Laut (P) Budi Iryanto.

 

** #IngatPesanIbu 

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

#sudahdivaksintetap 3m #vaksinmelindungikitasemua

2 dari 2 halaman

Wapres Ma'ruf Tinjau 3 Lokasi

Ada tiga lokasi yang ditinjau Wapes Ma'ruf dalam program ini. Pertama, GOR Tanara untuk vaksinasi santri putra, kedua aula putri untuk vaksinasi santri putri, dan ketiga aula utama untuk vaksinasi masyarakat umum.

Sebagai informasi, berdasarkan Data Kementerian Kesehatan pada 17 Agustus 2021, target sasaran vaksinasi di Kabupaten Serang tercatat sebanyak 1.259.754 orang.

Namun, baru sebanyak 88.540 orang yang telah mendapatkan vaksinasi dosis pertama dan sebanyak 41.911 orang yang telah mendapatkan dosis kedua (lengkap).

Untuk itu, dalam rangka membantu percepatan vaksinasi Covid-19 di wilayah Kabubaten Serang, TNI Angkatan Laut hari ini melaksanakan vaksinasi massal melalui program Serbuan Vaksinasi Covid-19 TNI Angkatan Laut di Ponpes An-Nawawi Tanara, dengan target sekitar 3.000 orang. 

Yakni santri putra 500 orang, santri putri 500 orang, pengurus pesantren 200 orang, mahasiswa 200 orang, dan masyarakat sekitar 1.600 orang. Adapun vaksin yang digunakan adalah Vaksin Sinovac.

Â