Liputan6.com, Jakarta - Komika Reza atau Coki Pardede mengungkapkan permohonan maafnya saat Pers Konferens di Mapolres Metro Tangerang, Sabtu (4/9/2021).
"Saya ingin meminta maaf kepada keluarga, terutama ayah saya dan ibu, lalu manajemen dan yang menikmati karya saya," kata Coki Pardede, dihadapan media.
Dia mengaku, akan fokus pada kasus hukum yang menimpanya. Sebab, hal ini yang bersinggungan langsung dengan kehidupan dan kariernya.
Advertisement
Coki Pardede pun sempat meminta maaf juga atas segala project dan karyanya yang dipastikan akan tertunda.
"Maka akan ada sedikit tertunda karya-karya saya," katanya.
Dia juga menyampaikan, kondisinya saat ini menjadi pelajaran untuk dirinya dan para teman-teman sesama publik figur dan komika yang juga memiliki ketergantungan pada zat terlarang tersebut.
"Ini jadi pelajaran, dan memiliki ketergantungan pada zat terlarang itu tidak ada untungnya sama sekali. Dan kondisi ini saya harap ke depannya saya bisa menjadi lebih baik," ujar Coki Pardede.
Â
** #IngatPesanIbuÂ
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
#sudahdivaksintetap 3m #vaksinmelindungikitasemua
Ditangkap Polisi
Coki Pardede diketahui terlibat penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu. Dia diamankan di rumahnya kawasan Pagedangan, Kabupaten Tangerang pada Rabu, 1 September 2021.
Di lokasi polisi berhasil amankan barang bukti sebanyak 0,3 gram sabu-sabu bekas pakai. Dalam mengonsumsi zat berbahaya itu, Coki pun mempunyai cara tak lazim, yakni dengan disuntik dan disemprotkan melalui bagian dubur.
Advertisement