Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) Mustar Bona Ventura mengatakan, selama enam bulan terakhir, pihaknya bersama Pena 98 serta sejumlah pihak terus membantu masyarakat di masa pandemi Covid-19 dengan menyediakan paket makan pagi, masker dan vitamin yang dibagikan secara gratis.
"Terima kasih untuk partisipasi dari berbagai pihak. Covid-19 mengajarkan kita hidup saling berdampingan. Kita bantu apa yang bisa kita bantu," kata dia dalam keterangan yang diterima, Minggu (3/10/2021).
Pihaknya bersama Pena 98 juga mendirikan dapur umum untuk membantu warga. Karena itu, dia berharap pandemi Covid-19 dijadikan momen yang terpat untuk berbagi dengan sesama.
Advertisement
"Sudahi dulu bertengkar. Hentikan permusuhan dan kebencian sesama anak bangsa di masa masa sulit ini," jelas Mustar.
Dia juga mengusulkan, apa yang dilakukan pihaknya juga bisa dilakukan baik pemerintah pusat maupun daerah. Bahkan bisa sampai di tingkat desa.
"Hal ini penting menunjukkan kepedulian semangat bahwa negara hadir ditengah pendemi situasi sulit ini ada dan nyata," kata Mustar.
Â
Terus Membantu
Mustar pun mengingatkan, pandemi ini tidak tahu kapan berakhir dan bisa segera selesai.
"Tapi kalau kita terus menerus bahu-membahu, dan mau bergotong-royong bersama-sama, yakin situasi sulit saat ini akan jauh lebih mudah kita hadapi," kata dia.
Advertisement