Sukses

Peringatan Sumpah Pemuda, Wamentan Ajak Kaum Muda Berkarya di Bidang Pangan

Wujud dalam merawat Indonesia yang telah diwariskan oleh Founding Father dalam bingkai persatuan dan kesatuan.

Liputan6.com, Jakarta - Setiap tanggal 28 Oktober, masyarakat Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda. Sumpah Pemuda merupakan suatu ikrar para pemuda-pemudi Indonesia yang mengaku bertumpah darah satu, tanah Indonesia, mengaku berbangsa satu, bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Di Momen peringatan Hari Sumpah Pemuda, Wakil Menteri Pertanian, Harvick Hasnul Qolbi mengajak para pemuda-pemudi Indonesia untuk terus berkarya. Menurutnya, hal ini merupakan wujud dalam merawat Indonesia yang telah diwariskan oleh Founding Father dalam bingkai persatuan dan kesatuan.

"Memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2021, saya sampaikan kepada para pemuda-pemudi Indonesia, yang begitu diharapkan untuk dapat melanjutkan tongkat estafet perjuangan bangsa Indonesia, para Founding Fathers kita, para pahlawan-pahlawan kita, para leluhur kita yang sudah memberikan kepada kita sebuah legacy berupa negara yang bernama Republik Indonesia," kata Harvick dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (28/10/2021).

Harvick mengatakan salah satu karya yang perlu ditekuni oleh para kaum muda ialah di bidang pangan. Sebab menurutnya, sektor pangan saat ini tengah menjadi tren maupun sandaran bagi dunia.

“Mari sama-sama kita kelola sumber daya alam kita, pangan kita, agar dapat lebih luas lagi memberikan kontribusi kepada dunia. Karena begitu banyak varian, begitu banyak item, raw material kita, sumber daya alam kita dari sektor pangan,” ujarnya.

Tak hanya itu, Harvick juga berharap agar para generasi penerus bangsa ini tidak malu dalam berkarya di sektor pangan.

Menurut Wamentan, sektor pangan saat ini menjadi salah satu profesi yang menjanjikan, bahkan memiliki masa depan yang baik.

“Karena sekali lagi saya sampaikan, pangan sangat menjanjikan, pangan sangat mempunyai masa depan yang baik, bisa kita jadikan sandaran beberapa generasi penerus dan kita jaga terus negara kita agar terus berkontribusi terhadap dunia," ungkapnya.

  • Sumpah Pemuda adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan dua hari, 27-28 Oktober 1928 di Batavia Jakarta.
    Sumpah Pemuda adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan dua hari, 27-28 Oktober 1928 di Batavia Jakarta.

    Sumpah Pemuda