Liputan6.com, Jakarta Meski aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ditetapkan, tak sedikit klub-klub malam di Jakarta yang melakukan pelanggaran. Salah satunya terkait jam oprasional. Berita soal ini menjadi berita paling popular di kanal News Liputan6.com, Senin 20 Desember 2021.
Seperti diketahui, sebelumnya ada tiga klub malam di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara melanggar PPKM karena masih buka di atas jam yang telah ditetapkan pemerintah. Dan belum lama ini dilakukan oleh Embassy Club.
Baca Juga
Saat dilakukan penertiban, sekuriti klub sempat menghalangi kerja petugas. Tak ayal dia pun diamankan. Usai 1x24 jam, sekuriti tersebut dipulangkan. Sementara itu, pihak manajer Embassy meminta maaf dan mengakui kesalahan yang dilakukan.
Advertisement
Dan sebagai bentuk komitmen mereka atas penegakan PPKM,  pihak pengelola bersedia memasang apilkasi PeduliLindungi.Â
Berita terpopuler kedua di kanal News, yakni berita terkait beredarnya surat perintah penyelidikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas dugaan pungutan ASN Kemenag untuk memenangkan calon Ketua Umum PBNU lewat Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU).
Belakangan, surat perintah tersebut dikatakan bukan dikeluarkan oleh KPK. Begitu pun dengan nomor aduan masyarakat ke KPK.Â
Gempa bumi yang terjadi di sejumlah wilayah di Tanah Air juga tak kalah menjadi berita yang disorot oleh pembaca. Ada empat lindu yang getarkan Indonesia, pada Senin, 20 Desember kemarin. Tiga di antaranya terjadai di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), yaitu Maumere dilaporkan dua kali gempa sedangkan Ruteng satu kali gempa.Â
Berikut deretan berita terpopuler selengkapnya di kanal News Liputan6.com sepanjang Senin, 20 Desember 2021:
1. Akui Salah, Sekuriti yang Halangi Polisi Menindak Embassy Club SCBD Dipulangkan
Polisi memulangkan sekuriti yang sempat diamankan saat razia Embassy Club di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. Sekuriti dituding menghalangi tugas polisi menindak tempat hiburan malam tersebut karena melanggar aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan menerangkan, polisi telah menginterogasi sekuriti beserta manajer Embassy. Kepada polisi, mereka menyadari kesalahannya.
"Kami minta keterangan mereka dan mereka sadari kesalahan," kata dia di Polda Metro Jaya, Senin (20/12/2021).Â
Zulpan menerangkan, sekuriti dan manajer telah membuat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatan kembali.
Dia mengatakan, mereka pun berkomitmen mematuhi protokol kesehatan selama PPKM. Zulpan juga menyebut, kesediaan pengelola memasang apilkasi PeduliLindungi.
Â
Advertisement
2. Beredar Surat Perintah Penyelidikan Terkait Muktamar ke-34 NU, Ini Kata KPK
Beredar gambar selebaran berisi surat perintah penyelidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berkaitan dengan kegiatan Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU). Di gambar tersebut juga disisipkan wajah Ketua KPK Firli Bahuri.
Dalam surat itu disebutkan bila KPK tengah menyelidiki kasus terkait pungutan kepada aparatur sipil negara (ASN) Kementerian Agama (Kemenag) dan pemberian uang dari Kemenag untuk memenangkan salah satu calon Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) lewat Muktamar ke-34 NU.
Menanggapi hal tersebut, Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan bahwa surat tersebut bukan dokumen resmi yang dikeluarkan KPK.
"KPK menerima informasi yang beredar melalui aplikasi pesan dan sosial media terkait pungutan kepada ASN untuk tujuan tertentu. Dapat kami sampaikan bahwa nomor telepon yang dicantumkan sebagai saluran pengaduan dalam Informasi dimaksud bukan merupakan nomor saluran Pengaduan Masyarakat KPK," ujar Ali dalam keterangannya, Senin (20/12/2021).
Dalam surat tersebut memang disematkan nomor telepon pengaduan. Dalam surat itu juga menyebutkan agar para pihak yang menerima uang dari para ASN Kemenag untuk mengembalikan uang tersebut kepada KPK. Surat itu dibubuhkan tanda tangan Ketua KPK Firli Bahuri.
Â
3. 4 Gempa Getarkan Indonesia Hari Ini Senin 20 Desember 2021
Gempa bumi menggetarkan Maumere, Ibu Kota Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT) hari ini, Senin (20/12/2021). Hingga pukul 19.30 WIB, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika melaporkan lindu terjadi dua kali.
Pertama dengan magnitudo 3,5. Saat gempa terjadi, getarannya terasa hingga II Modified Mercalli Intensity (MMI) di Pulau Kalaota. Pusat gempa berada di laut di kedalaman 22 kilometer.
Selang beberapa menit kemudian, lindu kedua menggetarkan Kota Maumere dengan kekuatan magnitudo 3,7. Tepatnya gempa terjadi pada pukul 05:07:18 WIB.Â
"Pusat gempa berada di 144 km barat laut Maumere," tulis BMKG di laman resminya.Â
Gempa hari ini juga terjadi di Kabupaten Cianjur pada pukul 07:41:30 WIB. Cibeber ikut merasakan getarannya dalam skala II MMI.
Â
Advertisement