Liputan6.com, Jakarta Kepala Penerangan Kogabwilhan-I Kolonel Marinir Aris Mudian mengatakan, pasien Covid-19Â yang menjalani perawatan di tower 5 dan 6 Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, bertambah 126 orang.
Baca Juga
Advertisement
Adapun, penambahan ini terjadi dalam 24 jam terakhir hingga hari ini, Selasa (4/12) pukul 08.00 WIB.
"Pasien rawat inap 1.038 orang. Semula 912 orang, bertambah 126 orang," kata Aris dalam keterangan tertulis, Selasa (4/12/2021).
Dia merinci, dari total pasien Covid-19 di RSDC Wisma Atlet Kemayoran, 527 di antaranya merupakan pria dan 511 wanita.
Untuk diketahui, RSDC Wisma Atlet Kemayoran merawat 131.086 pasien Covid-19 sejak 23 Maret 2020 hingga 4 Januari 2022. Namun, tercatat 130.048 pasien sudah keluar.
Rincian pasien keluar yakni 1.058 orang rujuk ke rumah sakit lain, sudah sembuh 128.394 orang dan meninggal dunia 596 orang.
Â
RSKI Pulau Galang
Aris melaporkan, selain di RSDC Wisma Atlet Kemayoran, pasien Covid-19 juga dirawat di Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang. Data pagi ini pukul 08.00 WIB, pasien Covid-19 di rumah sakit tersebut sebanyak 183 orang.
Jumlahnya berkurang 45 pasien dari data kemarin mencapai 228 orang. Rincian pasien Covid-19 di RSKI Pulau Galang yakni 121 pria dan 62 wanita.
Sejak 12 April 2020 hingga 4 Januari 2022, RSKI Pulau Galang merawat 17.927 pasien Covid-19. Dari jumlah tersebut, 17.743 orang sudah keluar dan 1 meninggal dunia.
Reporter: Supriatin/Merdeka.com
Advertisement