Sukses

Viral Video Saat Rombongan Presiden Jokowi Berhenti Agar Ambulans Bisa Melintas di Grobogan

Beredar video di media sosial berdurasi 30 detik memperlihatkan rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang berhenti saat ambulans sedang melintas.

Liputan6.com, Jakarta Beredar video di media sosial berdurasi 30 detik memperlihatkan rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang berhenti saat ambulans sedang melintas. Kepala Sekretariat Kepresidenan Heru Budi Hartono membenarkan kejadian tersebut terjadi di Grobogan, Jawa Tengah.

"Iya di Grobogan saat itu. Dari Solo menuju Grobogan," kata Heru kepada merdeka.com, Rabu (5/1/2022).

Terlihat dalam video, ambulans yang menyalakan sirene melintas dari arah berlawanan dengan rombongan Jokowi. Saat di pinggir kiri dan kanan jalan ramai berjejer warga yang sedang menyambut Jokowi.

Lantaran kondisi yang sempit, rombongan Jokowi tampak meminggirkan kendaraan dan menghentikan laju sehingga ambulans dapat melintas dengan leluasa.

Dalam kunjungannya ke Jawa Tengah, Presiden Jokowi menyerahkan sembako dan bantuan tunai di Pasar Umum Purwodadi, Kabupaten Grobogan. Jokowi menyempatkan menyapa para pedagang yang tengah berjualan.

"Ini untuk tambahan modal ya," ucap Jokowi kepada para pedagang, Rabu (5/1/2021).

"Terima kasih Pak Presiden," kata para pedagang.

2 dari 2 halaman

Pesan Jokowi

Jokowi juga mengingatkan para pedagang untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan. Mulai dari menjaga jarak, mencuci tangan hingga tidak lupa mengenakan masker.

"Jangan lupa pakai masker ya. Saya pakai masker," ucap Jokowi sambil menunjukkan masker yang digunakannya.

Reporter: Intan Umbari Prihatin

Sumber: Merdeka

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi