Sukses

Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Jalan di Pusat dan Barat Terendam Banjir hingga 70 Cm

Sejumlah ruas jalan tergenang banjir imbas hujan deras yang menguyur DKI Jakarta pada Selasa (18/1/2022).

Liputan6.com, Jakarta Sejumlah ruas jalan tergenang banjir imbas hujan deras yang menguyur DKI Jakarta pada Selasa (18/1/2022). Satuan Lalu Lintas mencatat beberapa wilayah di Jakarta Pusat dan Jakarta Barat yang teredam air.

Kasat Lantas Wilayah Jakarta Pusat, Kompol Purwanta menerangkan, ruas jalan di Jakarta Pusat yang terendam antara lain Jalan Letjen Suprapto, Jalan Gunung Sahari, Jalan Kemayoran dan Jalan Kartini Raya. Purwanta menyebut, ketinggian air berkisar 30 sentimeter sampai 70 centimeter.

"Itu ketiggian air 30 cm sampai 70 cm," kata Purwanta saat dihubungi, Selasa (18/1/2022).

Dia menjelaskan, personel telah dikerahkan ke titik genangan guna mengatur arus lalu lintas demi menghindari kepadatan.

Namun, dia menyebut sejauh ini situasi di titik-titik jalan yang tergenang masih bisa dilalui kendaraan.

"Karena yang kebanjiran itu rata-rata jalur lambat. Sementara jalur cepat masih bisa dipakai. Ini kami siagakan petugas. Saat ini arus lalin sudah mulai normal karena genangan mulai surut," tandas Purwanta soal banjir Jakarta.

 

2 dari 2 halaman

Di Jakarta Barat

Sementara itu, Kasat Lantas Wilayah Jakarta Barat Kompol Wayan menerangkan ruas jalan yang tergenang di wilayah Jakarta Barat secara umum sudah mulai surut.

"Sudah surut, tinggal sekitaran pintu air 10 sentimete sampai 20 sentimeter," uhar dia.

Wayan mengatakan, ruas jalan di sekitaran Cengkareng arah Bandara Soekarno Hatta terpantau ramai lancar. Meski tergenang, Wayan menyebut kendaraan masih bisa dilalui.

"Bisa dilintasi kendaraan roda dua dan roda 4 lalin masih meriah sudah diupayakan pengaturan-pengaturan," tandas dia.