Sukses

Dinkes DKI: Vaksinasi Dosis Kedua di Jakarta Capai 100,1 Persen

DKI Jakarta telah melaksanakan vaksinasi Covid-19 dosis kedua sebanyak 10.089.876 orang atau sudah 100,1 persen dari target 10.083.716 orang.

Liputan6.com, Jakarta - DKI Jakarta telah melaksanakan vaksinasi Covid-19 dosis kedua sebanyak 10.089.876 orang atau sudah 100,1 persen dari target 10.083.716 orang.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia menjelaskan dari capaian tersebut, sebanyak 7,39 juta atau 73 persen di antaranya adalah warga dengan KTP DKI Jakarta, seperti dikutip dari Antara.

Sedangkan sisanya atau 27 persen merupakan warga bukan KTP DKI Jakarta yang mendapatkan layanan vaksinasi di Ibu Kota.

Sementara capaian vaksinasi dosis pertama mencapai 12,1 juta atau 120,6 persen dari target vaksinasi 10,083 juta orang.

 

 

2 dari 2 halaman

Masih Layani Vaksinasi Dosis 1

DKI Jakarta juga masih tetap melayani vaksinasi dosis pertama dengan realisasi per Jumat, 11 Februari 2022 mencapai 2.857 orang.

Sedangkan realisasi vaksinasi dosis kedua per Jumat ini lebih besar mencapai 17.596 orang.

Sementara itu, untuk vaksinasi dosis ketiga (booster) juga terus digencarkan dengan realisasi hingga Jumat ini mencapai 943 ribu orang.