Liputan6.com, Jakarta - Polisi meringkus pria yang terekam kamera menodongkan benda mirip pistol ke kuli bangunan yang sedang bekerja. Pelaku ditangkap di kawasan Jakarta.
Hal itu dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan.
Baca Juga
"Iya (sudah ditangkap) di Jakarta," kata dia kepada wartawan Selasa (15/2/2022).
Advertisement
Zulpan belum bersedia membebarkan secara rinci. Dia mengatakan, kasus ini akan dirilis pada siang nanti.
"Saya membenarkan dulu, nanti untuk detilnya pas rilis ya," ujar dia.
Salah satu akun instagram membagikan rekaman berdurasi 11 detik. Terlihat situasi di sebuah rumah yang sedang proses renovasi.
Ketika itu, ada pria berkaos kuning berdiri sambil memegang benda mirip pistol. Benda itu diarahkan ke seorang pekerja. Entah apa yang dibicarakan, namun pekerja nampak ketakutan dan meminta pria paruh baya itu menghentikan aksinya.
Peristiwa di Sebuah Rumah Mewah
Pengunggah video turut memberikan keterangan bahwa video itu diambil di sebuah perumahan mewah Pondok Indah, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Sabtu (12/2/2022) sekitar pukul 10.30 WIB.
"Seorang pria paruh baya menodongkan benda mirip pistol ke seorang kuli bangunan di sebuah rumah di kawasan perumahan mewah Pondok Indah, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Sabtu (12/2/2022) sekitar pukul 10.30 WIB," tulis akun @merekamjakarta.
Advertisement