Liputan6.com, Jakarta Jack Boyd Lapian atau Jack Lapian, salah satu relawan fanatis Jokowi-Ahok meninggal dunia. KAbar tersebut dikonfirmasi sang anak Jonathan Edward Lapian, Rabu malam.Â
"Telah berpulang ke rumah Bapa di Surga, Jack Boyd Lapian hari Rabu 16 Februari 2022 pukul 21.00 WIB. Terimakasih untuk dukungan dan doanya para rekan2 dan senior -Jonathan Edward Lapian," tulis sang anak melalui akun Twitter Jack Lapian, seperti dikutip Liputan6.com, Kamis (17/2/2022).
Jack Lapian menghembuskan nafas terakhir di usia 45 tahun. Sebelumnya, Sekjen Cyber Indonesia ini sempat dirawat di Rumah Sakit Polri, Kramatjati, Jakarta Timur.
Advertisement
Jack terpapar Covid-19 sejak 9 Februari 2022 dan sempat menjalani isolasi mandiri di Cilandak, Jakarta Selatan. Dia dilarikan ke rumah sakit karena kondisinya yang terus menurun.Â
Laporkan Lawan Politik
Sosok Jack Lapian kerap mewarnai media massa. Dia beberapa kali melaporkan individu-individu yang mengkritik kekuasaan atau mereka yang berada berseberangan sikap politik.Â
Jack pernah melaporkan peneliti Perhimpunan Pendidikan Demokrasi (p2D) Rocky Gerung karena ucapan 'kitab suci fiksi'. Rocky adalah orang yang getol mengkritik pemerintahan Jokowi.Â
Jack juga melaporkan Gubernur Anies Baswedan saat memutuskan menutup jalan Jatibaru, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Dia juga melaporkan musikus Ahmad Dhani atas dugaan tindak pidana ujaran kebencianÂ
Advertisement