Liputan6.com, Jakarta - Inter vs Liverpool telah bertemu leg pertama 16 besar Liga Champions di Stadion San Siro atau Giuseppe Meazza, Milan, Italia, Kamis dini hari (17/2/2022).
Dalam laga tersebut, Inter Milan harus mengakui keunggulan The Reds, julukan Liverpool. Inter Milan kalah 0-2 setelah gawang mereka dibobol Firmino dan Mohamed Salah.
Advertisement
Baca Juga
Memulai pertandingan, baik Inter maupun Liverpool bermain terbuka. Percobaan pertama memasukkan gol dilakukan Lautarto Martinez, namun tembakannya masih melebar di sisi kanan.
Kemudian Liverpool memperoleh peluang di menit ke-14. Sayangnya, tendangan Mane masih terlalu tinggi hingga gagal mencetak gol.
Peluang terbaik didapat Inter Milan lewat Hakan Calhanoglu. Lagi-lagi peluang mereka gagal setelah tendangan Calhanoglu justru menghantam mistar.
Memasuki menit akhir babak pertama, Inter Milan masih menciptakan beberapa ancaman ke gawang Liverpool. Tapi, hingga laga babak pertama usai, kedua klub gagal mencetak gol.
Laga Babak Kedua
Inter Milan terus mengurung pertahanan Liverpool. Namun, upaya Martinez dan Dzeko selalu gagal menemui sasaran. Peluang terbaik didapat Martinez, sayang bola yang melintas di depan gawang Alisson gagal ditanduk.
Namun, 15 menit kemudian gantian Liverpool balik menekan lini belakang Inter Milan. Hingga akhirnya usaha mereka berhasil menjebol gawang lawannya pada menit 75.
Bermula dari tendangan sudut, Firmino meski mendapat pengawalan ketat mampu meneruskan bola ke sudut gawang Samir Handanovic
Empat menit kemudian Inter Milan nyaris menyamakan skor. Tapi, tendangan Perisic melayang tipis di atas gawang Liverpool.
Slih-alih menyamakan kedudukan, gawang Handanovic justru kembali kebobolan. Menit 83, tendangan Salah gagal dibendung bek Inter.
Mendekati akhir pertandingan Liverpool masih bernafsu menambah pundi-pundi gol. Namun, hingga pertandingan berakhir skor tetap tidak berubah 2-0 atas kemenangan The Reds.
Advertisement