Liputan6.com, Tangerang - Melihat perkembangan penurunan penularan Covid-19 yang terus menurun, Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang berencana akan kembali menggelar pembelajaran tatap muka atau PTM terbatas.
"Jika dalam waktu satu pekan ke depan kasus penularan telah menyentuh 200 kasus per hari, kita kembali terapkan PTM secepatnya," ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin, Kamis (24/2/2022).
Namun, Dinas Pendidikan akan tetap berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 Kota Tangerang, untuk menentukan waktu yang tepat, kapan PTM bisa dilakukan.
Advertisement
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tangerang hingga Rabu 23 Februari 2022, siang, penularan kasus harian Covid-19 kini telah menyentuh 961 kasus, dari sebelumnya di atas 1.000 kasus per hari. Sedangkan angka kesembuhan mencapai 1.562 kasus.
Baca Juga
Ikuto Trend di DKI Jakarta
“Pada pekan lalu, kalau dilihat dari data tujuh hari terakhir memang cenderung turun. Kalau belajar dari puncak kasus penularan pada sebelum-sebelumnya, kalau positif ratenya turun, jumlah kasusnya juga turun,"ungkap Kadis Kesehatan Kota Tangerang, dr Dini Anggraeni.
Menurutnya, bila wilayah tetangga yakni DKI Jakarta mengalami penurunan kasus harian Covid-19, maka tren penurunan kasus harian juga akan menular ke wilayah Kota Tangerang.
Advertisement