Sukses

Lewat Mini Soccer, Relawan Sosialisasikan Sandiaga Uno di Serang

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, terus mendapat dukungan untuk maju di pilpres 2024. Dukungan kali ini datang dari Serang.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, terus mendapat dukungan untuk maju di pilpres 2024. Dukungan kali ini datang dari Serang.

Tim Teman Sandi adakan kegiatan sosial dan beragam lomba untuk masyarakat Kab. Serang, Sabtu (23/7/2022). Ratusan warga juga mendeklarasikan Sandiaga karena diyakini mampu membangkitkan ekonomi masyarakat.

Dimulai dengan kegiatan sosial, Teman Sandi membagikan puluhan paket sembako kepada warga Kp. Citeureup, Desa Citerep Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang. Terlihat para penerima sembako sangat senang mendapat bantuan tersebut. Besar harapan, sembako tersebut bisa membantu memenuhi dan mengurangi kebutuhan sehari-hari. Penerima sembako juga menyampaikan bahwa akan mendukung Sandiaga uno pada saat pilpres di tahun 2024 mendatang.

Ketua Umum Teman Sandi, Nurulina Nuha Amedyan mengatakan, "Sandiaga Uno dapat membangkitkan ekonomi dan UMKM masyarakat. Kedepannya Sandiaga akan menciptakan berbagai lapangan kerja yang kreatif, produktif dan inovatif." tegasnya.

Selanjutnya, Teman Sandi menuju Lapangan Serbaguna di Kp. Ciruas Pasar, Desa Citerep Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang. Di sana dilaksanakan lomba burung kicau dengan 3 kategori yaitu Love bird, Muray, dan Kacer yang masing-masing diikuti oleh 20 orang peserta.

Para peserta juga menyatakan dukungan dan deklarasinya kepada Sandiaga Uno. Mereka berharap Sandiaga mampu memperluas lapangan kerja bagi masyarakat agar dapat mengurangi angka pengangguran di Indonesia.

2 dari 2 halaman

Mini Soccer

Kegiatan berakhir dengan lomba mini soccer yang dilaksanakan di Lapangan Sepakbola Mini di Kp. Citeureup, Desa Citerep Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang. Lomba ini diharapkan dapat membangun kekompakan sesama pemuda millenial dan mempererat solidaritas antar sesama pecinta bidang olahraga.

Para peserta juga menyampaikan dukungan dan deklarasinya kepada Sandiaga Uno sebagai presiden di tahun 2024.

"Kami berharap Pak Sandiaga bisa menciptakan lapangan kerja melalui ekonomi kreatif sehingga dapat membuka banyak peluang kerja bagi masyarakat dan millenial" jelas salah satu peserta lomba mini soccer.