Liputan6.com, Jakarta Calon jamaah haji asal Indonesia untuk tahun ini dipermudah pemeriksaan dokumen keimigrasiannya di masing-masing embarkasi dan juga di tiap bandara.
Untuk di Bandara Internasional Soekarno Hatta, petugas Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta setidaknya menyediakan lebih dari 50 petugas untuk bersiaga melayani jamaah haji.
Baca Juga
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta, Muhammad Tito Andrianto menjelaskan, bila petugasnya disiagakan di dua embarkasi tempat berkumpulnya calon jamaah haji asal DKI Jakarta, Banten dan Jawa Barat.Â
Advertisement
"Yakni di Embarkasi Jakarta Pondok Gede dan Jakarta Bekasi. Petugas kami berada di sana," ungkap Tito dalam kesempatan Inspirato Sharing Season Liputan6.com.com, Selasa (7/6/2022).
Tito pun menjelaskan alurnya, mengapa bagaimana calon jamaah haji dipermudah proses keberangkatanya. Yakni, petugas Imigrasi di dua embarkasi tersebut akan melakukan pemeriksaan dan menstampel keberangkatan dokumen paspor haji.Â
Lalu, setelah dalam satu kloter keberangkatan tersebut dipastikan sudah diperiksa, maka calon jamaah haji siap menuju Bandara Internasional Soekarno Hatta. Setibanya di bandara, langsung menuju Terminal 2F, yakni terminal yang dikhususkan untuk keberangkatan dan kedatangan haji 2022 yang sudah disiapkan Angkasa Pura II.
"Lalu, sebelum naik pesawat harus melewati sekali pemeriksaan dokumen keimigrasian lagi, yakni dicek langsung oleh petugas Imigrasi Arab Saudi, setelah clearing, bisa langsung naik pesawat siap berangkat ke Tanah Suci," tutur Tito.
Â
Jumpah Petugas Bakal Ditambah
Menurut Tito, keberadaan petugas Imigrasi Arab Saudi di Terminal 2F dikhususkan untuk mempermudah jamaah asal Indonesia ketika tiba di Tanah Suci. Sehingga, sesampainya di sana, tidak lagi harus antre untuk pemeriksaan dokumen.
"Ini sudah sejak 2019, petugas Imigrasi Arab Saudi berada di Indonesia, ini mempersingkat alurnya. Jadi kalau dulu ada antrian lagi setibanya di Arab Saudi, maka sekarang tidak lagi," ungkap Tito.
Makanya, untuk mendampingi ratusan ribu calon jamaah haji Indonesia di Bandara Internasional Soekarno Hatta, disiagakan 50 petugas lebih. Jumlah tersebut akan ditambah, disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan.
"Saat ini ada 50 petugas yang piket. Tapi nanti saat kepulangan atau kedatangan para jamaah, maka petugas akan kami tambah," ungkapnya.
Seperti diketahui, sebanyak 29.221 calon jemaah haji asal DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten, berangkat dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. Puluhan ribu calon jemaah haji tersebut tergabung di dalam 73 kloter jemaah.
Advertisement