Sukses

Gerindra Sambut Baik Zulkifli Hasan Masuk Kabinet

Habiburokhman menilai Zulhas akan mampu berdapatasi dengan cepat, mengingat Zulhas sudah satu frekuensi dengan para menteri di kabinet.

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan baru saja dilantik sebagai Menteri Perdagangan oleh Presiden Jokowi. Menanggapi hal tersebut, Partai Gerindra menyatakan tak mempermasalahkan masuknya PAN di kabinet. 

Wakil Ketua Umum Gerindra, Habiburokhman menyebut hubungan Gerindra dengan PAN sangat baik, sehingga tidak perlu ada yang perlu dipermasalahkan. 

"Kami enggak ada masalah, kami dan PAN punya hubungan yang baik. Pak Zulkifli kalau beliau masuk kabinet juga sosok yang punya hubungan baik dengan pimpinan kami Partai Gerindra," kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen Senayan, Rabu (15/6/2022).

Habiburokhman menilai Zulhas akan mampu berdapatasi dengan cepat, mengingat Zulhas sudah satu frekuensi dengan para menteri di kabinet.

"Saya pikir frekuensinya enggak akan sulit, beliau (Zulhas) juga saya pikir tidak akan sulit mencari frekuensi yang sama untuk terus memaksimalkan kerja di posisi di mana beliau ditunjuk. Karena kan ini waktu kabinet enggak terlalu lama lagi, jadi enggak akan banyak penyesuaian," kata dia.

Terpisah, Sekjen Gerindra Muzani menyebut pihaknya menyambut baik PAN di pemerintahan Jokowi-Ma'rif Amin.  

"Gerindra menghormati keputusan presiden untuk mengangkat orang yang dianggap baik, untuk membantu beliau di posisi manapun. Sehingga kami tidak mempermasalahkan apa yang terjadi dalam proses pelantikan di istana," ujar Muzani.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Lantik Dua Menteri dan 3 Wakil Menteri

Presiden Jokowi melakukan reshuffle atau perombakan kabinet pada Rabu (15/6/2022). Total ada 2 menteri dan 3 wakil menteri baru yang dilantik Jokowi di Istana Negara Jakarta.

Dua menteri yang dilantik yakni, Ketua Umun PAN Zulkifli Hasan. Dia mengisi posisi Menteri Perdagangan menggantikan Muhammad Luthfi yang direshuffle Jokowi. Kemudian, mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto ditunjuk Jokowi menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional. Dia menggantikan Sofyan Djalil.

Sementara itu, wakil menteri yakni, Sekjen PBB Afriansyah Noor menjadi Wakil Menteri Ketenagakerjaan. Lalu, John Wempi Wetipo sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri, dan Raja Juli Antoni sebagai Wakil Menteri ATR/BPN.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.