Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menggelar pertemuan di Jalan Kertanegara Jakarta Selatan, Jumat (24/6/2022) malam.
AHY mengaku sangat terhormat bisa diterima dan dijamu oleh Prabowo di kediamannya.
Advertisement
Baca Juga
"Saya dan teman-teman dari Partai Demokrat merasa bahagia malam hari ini dan terhormat bisa diterima langsung oleh Bapak Prabowo di kediaman beliau di Kertanegara ini. Dijamu dengan baik, bersahabat," kata AHY dalam konferensi pers usai pertemuan, Jumat.
Dalam pertemuan itu, AHY mengaku saling bertukar pandangan dengan Prabowo seperti, pandemi Covid-19 dan isu kebangsaan.
AHY dan Prabowo pun memiliki kesamaan pandangan terkait isu-isu tersebut.
"Tadi kami juga bertukar pandangan. Isu global pasca pandemi yang tetnunya memiliki dampak tentu di Indonesia. Kami juga berdiksui tentang berbagai isu kebangsaan kerakyatan yang di sini banyak sekali kesamaan pandangan," jelas dia.
Putra sulung Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu mengatakan ingin terus membangun komunikasi dengan Partai Gerindra. AHY dan Prabowo juga sepakat untuk membuka ruang kerja sama.
"Yang jelas kita ingin terus membangun komuniaksi baik. Tadi disampaikan beliau selalu ada ruang bekerjasama. Apalagi, kalau tujuannya menghadirkan solusi baik untuk negeri ini," tutur AHY.
Â
Prabowo Titip Salam
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menitipkan salam kepada Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Hal itu disampaikan usai pertemuan dengan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara No.4, Jakarta, Jumat (26/6/2022).
"Saya juga sampaikan tadi salam hormat saya pada bapak SBY sebagai ketua majelis tinggi Partai Demokrat," ujar Prabowo.
Mantan Danjen Kopassus ini menuturkan, pertemuan ini juga sebuah reuni. Sebabnya jajaran Gerindra banyak generasi muda.
"Kalau diperhatikan banyak generasi muda ini semacam reuni. Banyak rekan-rekan mas Agus ternyata kita kumpul kembali," ujar Prabowo.
Â
Advertisement
Direncanakan Sejak Lama
Pertemuan AHY dan Prabowo sudah direncanakan sejak lama. Tetapi tidak bisa komunikasi secara fisik karena pandemi Covid-19.
Sekarang pertemuan tersebut akhirnya terselenggara.
"Kita merasa bahwa kita sebagai pimpinan parpol punya tanggung jawab untuk menjalin komunikasi yang baik dan karena itu lah saya ucapkan thanks kepada ketum Partai Demokrat, kepada kawan-kawan di Partai Demorkat," ujar Prabowo.