Sukses

Cek Revitalisasi GOR dan Lapangan Sepak Bola, Ganjar Harap Cetak Atlet Baru

Revitalisasi gelanggang olahraga ini pun baru berjalan 4 persen. Waktu yang ditargetkan untuk menyelesaikan seluruhnya pun hingga akhir Desember 2022 mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninjau langsung bantuan keuangan (bankeu) Provinsi Jawa Tengah di Kelurahan Kejiwan, Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Wonsobo. Bantuan diberikan untuk revitalisasi Gelanggang Olahraga dan lapangan sepak bola.

Adapun rincian bankeu yang diberikan yakni senilai Rp6,5 miliar untuk Gelanggang Olahraga Mangli yang berasal dari tahun anggaran 2022 dan Rp1 miliar dari tahun anggaran 2021 untuk rehabilitasi lapangan Sepak Bola Kelurahan Kejiwan.

Dalam tinjauannya, Ganjar mengatakan, dekat gelanggang olahraga terdapat sumber mata air jernih yang dapat dimanfaatkan untuk keperluan air kolam renang. Agar kualitas airnya tetap terjaga, Ganjar mendorong dilakukan konservasi tanaman di sumber mata air.

Dengan bagusnya kualitas air, Ganjar menyebutkan, skala gelanggang olahraga pun akan naik menjadi kolam renang skala nasional dan dapat digunakan untuk event-event tingkat nasional.

"Kita lagi cek bantuan keuangan kita berjalan atau tidak di Wonosobo ini ada tujuannya olahraga yang saya tinjau hari ini. Satu menyiapkan kolam renang berskala nasional, ada standar dipakai lomba," ujar Ganjar usai meninjau, Kamis (1/9/2022).

Revitalisasi gelanggang olahraga ini pun baru berjalan 4 persen. Waktu yang ditargetkan untuk menyelesaikan seluruhnya pun hingga akhir Desember 2022 mendatang.

Ganjar pun berpesan kepada pihak Pemkab Wonosobo, pihak pengembang dan seluruh pihak yang terlibat untuk menjaga kualitas bangunan. Sokongan dana yang diberikan juga Ganjar minta jangan dikorupsi sedikit pun.

 

2 dari 2 halaman

Jangan Dikorupsi

Dengan demikian, bantuan keuangan akan betul-betul bisa dirasakan manfaatnya oleh seluruh rakyat dan kepuasan masyarakat juga akan ikut meningkat.

"Saya titip bangunannya harus bagus, sumber mata airnya bagus dan bisa dipakai untuk olahraga dan pariwisata dan saya minta jangan dikorupsi. Kualitasnya harus baik," ungkap Ganjar.

"Sehingga bantuan keuangan yang kita berikan ke masyarakat betul-betul manfaat. Memang kita mesti sering tinjau ke lapangan begini, supaya kita bisa tau bahwa itu bermanfaat untuk rakyat," sambung Ganjar.

Dengan adanya perbaikan infrastruktur hingga sarana dan prasarana terkait bidang olahraga, Ganjar mengharapkan dapat mencetak atlet-atlet baru yang akan bermunculan dari Wonosobo.

"Ini kan bantuannya untuk perbaikan lapangan sepak bola dan kolam renang. Kita harapkan muncul atlet-atlet sepak bola dari sini dan perenang dari masyarakat di sini," tutur Ganjar.