Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima kunjungan kenegaraan Presiden Republik Filipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr di Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat, Senin (5/9/2022). Indonesia merupakan negara pertama yang dikunjungi Marcos Jr usai resmi dilantik menjadi presiden.
Dalam kesempatan ini, Jokowi dan Presiden Filipina menyaksikan sejumlah Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) yang telah disepakati kedua negara dalam sejumlah bidang. Keempat MoU tersebut diperlihatkan di Ruang Teratai, Istana Kepresidenan Bogor.
Keempat dokumen yang telah disepakati Indonesia-Filipina yaitu:
Advertisement
1. Rencana Aksi Kerja Sama Bilateral atau Plan of Action (PoA) RI-Filipina Tahun 2022-2027.
Baca Juga
Rencana Aksi ini merupakan dokumen strategis yang menjadi rujukan upaya peningkatan kerja sama bilateral kedua kedua negara. Rencana Aksi ini meliputi berbagai kegiatan strategis yang konkret pada bidang politik, hukum, keamanan, ekonomi, budaya, pariwisata, konsuler, perlindungan, dan saling dukung pencalonan di lembaga internasional.
2. Persetujuan Kerja Sama di Bidang Pertahanan dan Keamanan atau _Agreement on Cooperative Activities in the Field of Defense and Security_
Persetujuan ini merupakan pembaruan dari perjanjian kerja sama pertahanan RI-Filipina yang ditandatangani pada tahun 1997. Area kerja sama mencakup latihan dan operasi bersama, pengembangan sumber daya manusia, pengembangan teknologi pertahanan, dan kerja sama logistik guna mewujudkan keamanan di wilayah kedua negara.
3. Nota Kesepahaman Bidang Kerja Sama Kebudayaan atau MoU on Cultural Cooperation
Nota kesepahaman ini bertujuan untuk pengembangan kerja sama budaya yang mencakup area partisipasi pada festival seni (film, musik, pameran buku, dan lain lain), penerjemahan karya sastra, pencegahan perdagangan ilegal terhadap benda budaya, dan kerja sama lainnya yang disepakati.
4. Nota Kesepahaman dalam Pengembangan dan Promosi Ekonomi Kreatif atau MoU for Cooperation in the Development and Promotion of the Creative Economy
Nota kesepahaman ini memfasilitasi kerja sama pengembangan dan promosi industri kreatif kedua negara mencakup jasa kreatif, audio visual, seni, buku, media, dan bentuk lain yang disepakati. Kedua negara akan membentuk Indonesia–Philippines Joint Task Force guna melakukan monitoring dan evaluasi terhadap implementasinya.
Alasan Marcos Jr Kunjungi Indonesia
Presiden Filipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr menjelaskan alasan dirinya memilih Indonesia sebagai negara pertama yang dikunjungi usai resmi menjadi presiden. Adapun Marcos Jr resmi dilantik menjadi Presiden Filipina pada Juni 2022 lalu.
"Saya pilih Indonesia, Jakarta untuk menjadi tempat kunjungan pertama kepemimpinan saya sebagai presiden karena banyak alasan," kata Presiden Marcos Jr saat bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat, Senin (5/9/2022).
"Salah satunya adalah, kita dekat tidak hanya secara geografis, tetapi juga dekat dari segi budaya, kita juga dekat secara etnis," sambungnya.
Presiden Ferdinad Marcos Jr mengaku ini kali pertamanya berkunjung ke Jakarta. Namun, dia merasa seperti berada di rumah karena sambutan yang hangat dari Presiden Jokowi.
"Ini adalah momen pertama saya ke Jakarta, kami melihat sekitar serasa seperti di rumah karena Anda menerima kami secara hangat," ujarnya.
Dia menyampaikan bahwa hubungan diplomatik antara Indonesia dan Filipina akan memasuki usia ke 75 tahun. Presiden Marcos Jr menyebut ini adalah hubungan diplomatik terlama yang pernah dijalin Filipina dengan negara lain.
"Saya percaya ini adalah kemitraan yang kuat dan akan menjaga stabilitas dari seluruh rencana ke depan kami dalam beberapa tahun mendatang," tutur Presiden Marcos Jr.
Sebagai informasi, Presiden Ferdinand Marcos Jr dan rombongan telah tiba di Indonesia sejak Minggu, 4 Agustus 2022. Setelah Indonesia, dia berencana melanjutkan lawatan luar negeri ke Singapura.
Ferdinand Marcos Jr atau yang akrab dipanggil Bongbong berhasil unggul dalam Pemilu Presiden (Pilpres) Filipina. Dia resmi menjabat sebagai Presiden Filipina sejak 30 Juni 2022.
Ferdinand Marcos Jr adalah putra dari mantan diktator-koruptor Ferdinand Marcos. Kemenangan Marcos Jr disebut tak lepas dari TikTok dan generasi muda yang tidak tahu pemerintahan diktator Marcos.
Advertisement