Liputan6.com, Jakarta - Seorang pengamen berinisial AF di Bekasi, Jawa Barat, diamankan polisi karena telah menusuk pria pemilik warung makan berinisial AA. Aksi pelaku dipicu rasa kesal lantaran diusir oleh korban saat sedang mengamen.
Kapolsek Bekasi Timur, AKP Ridha Poetra Aditya mengatakan, peristiwa penusukan tersebut terjadi pada Senin (10/10/2022) di warung makan milik korban di kawasan Rawalumbu.
Kala itu pelaku mendatangi warung korban untuk mengamen. Namun korban langsung mengusir pelaku sehingga membuatnya naik pitam.
Advertisement
"Pelaku merasa sakit hati karena diusir saat mengamen di tempat usaha korban," kata Ridha dalam keterangannya, Rabu (12/10/2022).
Baca Juga
Menurutnya, pelaku dan korban sempat terlibat adu mulut. Pelaku yang kesal kemudian mengeluarkan sebuah pisau dapur yang dibawanya, lalu menusuk korban di leher bagian kiri.
Usai menusuk korban, pelaku langsung melarikan diri dari lokasi. Polisi kemudian melakukan pengejaran dan berhasil mengamankan pelaku yang masih berada tak jauh dari TKP.
Â
Tersangka Ditangkap
"Tersangka berhasil ditangkap dan barang bukti berhasil diamankan," ujar Ridha.
Pelaku lalu digiring ke Polsek Bekasi Timur untuk diproses hukum lebih lanjut. Sementara korban saat ini masih dirawat di RS Rawalumbu untuk pemulihan luka.
Â
Advertisement