Liputan6.com, Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mendatangi Markas Komando Daerah Militer Jayakarta (Makodam Jaya), Kramatjati, Jakarta Timur, Senin, 26 Oktober 2022.
Kedatangan Heru disambut oleh Panglima Kodam (Pangdam) Jaya Mayor Jenderal Untung Budiharto. Setibanya di lokasi, Heru dituntun menuju ke ruangan Pangdam. Heru juga didampingi Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo, Kepala Satpol PP DKI Arifin, dan Wali Kota Jakarta Timur M Anwar.
Heru menuturkan telah kenal lama dengan Pangdam Budi Harto. Dia mengaku kedatangannya ke Makodam Jaya hanya untuk bersilaturahmi sebagai seorang Pj Gubernur.
Advertisement
"Saya selaku Penjabat Gubernur tentunya wajib untuk bersilaturahmi ke beliau dan saya ucapkan terima kasih Pak Panglima dan jajarannya," kata Heru.
Selain itu, Heru mengatakan ia ingin membangun kebersamaan dengan Pangdam Jaya. Sehingga ke depan, dia berharap tugasnya sebagai orang nomor satu di ibu kota juga didukung penuh Pangdam Jaya.
"Dan tadi sudah diskusi tentunya saya sebagai Pj Gubernur membangun kebersamaan, sehingga apa yang diharapkan masyarakat, dan tentunya tugas-tugas yang diemban oleh saya bisa didukung oleh Pak Panglima dan jajarannya," jelas Heru.
Heru menyatakan bahwa ia juga berdiskusi mengenai keamanan di DKI Jakarta dengan Pangdam Jaya.
Â
Sinergi Pemprov DKI
Sebaliknya, kata Heru Pangdam Jaya menyampaikan keinginan sinergi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI dalam hal pengamanan siswa di sekolah untuk mencegah tawuran.
"Intinya itu berdiskusi, dan baiknya adalah tentunya keamanan beliau juga menyampaikan masuk ke sekolah-sekolah supaya tidak ada tawuran dan lain-lain," terang Heru.
"Dan ini bisa bersinergi dengan Disdik tentunya dengan Tantib tentunya hal yang sangat baik. Itu sih diskusi yang singkat ini. Intinya adalah saya bersilaturahmi ke beliau," lanjut Heru.
Advertisement