Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menyambut Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Sheikh Mohamed bin Zayed (MBZ), saat kunjungan ke Solo, Jawa Tengah.
Diketahui, kunjungan Presiden MBZ ke Solo dalam rangka meresmikan masjid yang diberi nama Masjid Raya Sheikh Zayed.
Baca Juga
Ada hal menarik saat momen tersebut, yaitu ketika Presiden Jokowi, Menhan Prabowo dan Presiden MBZ tunaikan salat sunah bersama di masjid tersebut. Momen itu terjadi setibanya mereka di masjid tersebut.
Advertisement
"Prabowo berada di saf belakang Jokowi dan salat di sisi kiri, dekat pilar masjid. Prabowo mengenakan batik berwarna cokelat dan peci hitam,” tulis siaran pers resmi dari Tim Prabowo Subianto, seperti dikutip Senin (14/11/2011).
Usai salat sunah, kedua kepala negara melakukan penandatanganan prasasti sebagai tanda peresmian masjid tersebut. Diketahui, masjid itu merupakan replika dari Masjid Sheikh Zayed Grand Mosque di Abu Dhabi, UEA.
"Masjid ini merupakan hadiah dari MBZ dan pembangunan dilakukan sejak Maret 2021,” tulis siaran pers ini.
Salat Bareng Jokowi saat di Abu Dhabi
Seperti diketahui, momen Prabowo salat bersama Jokowi dan MBZ pernah terjadi pada Jumat 2 Juli 2022 di Masjid Sheikh Zayed Grand Mosque di Abu Dhabi, bertepatan dengan 10 hari terakhir bulan Dzulhijjah. Saat itu mereka melaksanakan ibadah salat Jumat bersama.
Prabowo saat itu tengah mendampingi Jokowi dalam pertemuan dengan Presiden MBZ di Istana Al Shatie di mana berlangsung pertukaran dokumen IUAE-CEPA (Indonesia-United Arab Emirates Comprehensive Economic Partnership Agreement), yang juga ditukarkan bersama dengan MoU kerja sama Militer dan Industri Pertahanan Dalam Negeri RI dan Kontrak Pembelian Landing Platform Dock (LPD) antara PT PAL Indonesia dengan Angkatan Laut Persatuan Emirat Arab.
Advertisement