Sukses

Jokowi Beri Bonus Peraih Medali ASEAN Paragames 2022, Totalnya Rp309 Miliar

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan bonus sebesar Rp309 miliar kepada para atlet peraih medali dalam ajang ASEAN Paragames ke-11 tahun 2022 yang digelar di Solo Jawa Tengah pada Agustus lalu. Bonus ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah atas kerja keras para atlet.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan bonus sebesar Rp309 miliar kepada para atlet peraih medali dalam ajang ASEAN Paragames ke-11 tahun 2022 yang digelar di Solo Jawa Tengah pada Agustus lalu. Bonus ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah atas kerja keras para atlet.

"Atas motivasi kerja keras Bapak/Ibu dan saudara-saudara sekalian, pemerintah memberikan apresiasi bonus sebesar Rp309 miliar. Nanti baginya seperti apa Pak Menpora," kata Jokowi saat memberikan apresiasi kepada para atlet di Halaman Istana Merdeka Jakarta, Senin (28/11/2022).

Dia mengatakan dalam ajang ASEAN Paragames ke-11 ini, Indonesia berhasil mendapatkan 425 meraih. Adapun 175 merupakan medali emas, 144 medali perak, dan 106 medali perunggu.

"Ini adalah sebuah angka yang sebuah jumlah yang sangat banyak. 425 medali. 175 emas, 144 perak dan 106 perunggu," ujarnya.

2 dari 3 halaman

Bangga

Menurut dia, peraih medali emas akan mendapat bonus sebesar Rp500 juta. Jokowi mengaku sangat bangga karena Indonesia berhasil menjadi juara umum di ajang ASEAN Paragames ke-11 tahun 2022.

"Seingat saya yang (medali) emas (dapat) Rp500 juta. Jumlah yang tidak sedikit, Rp500 juta itu bukan jumlah sedikit loh untuk satu medali emas atas prestasi yang Bapak/Ibu dan saudara berikan kepada negara," jelasnya.

"Ini adalah sebuah kebanggaan kita semuanya, menginspirasi kita semuanya bahwa kita bisa menjadi juara umum di Asean Paralympic ke-11 di Kota Solo," sambung Jokowi.

3 dari 3 halaman

Harapan

Dia pun berharap Indonesia dapat kembali mengulang prestasi yang sama dalam ASEAN Paragames selanjutnya. Dalam kesempatan ini, Jokowi menyampaikan selamat atas prestasi yang diraih oleh para atlet.

"Semoga nanti di Asean Paralympic yang ke-12 ke-13 terus raihan prestasi ini bisa kita pertahankan. Dalam kesempatan yang baik, sekali lagi saya mengucapkan selamat atas prestasi yang telah Bapak Ibu dan saudara-saudara," ucap Jokowi.