Liputan6.com, Jakarta - Pendaftaran Beasiswa Kalimantan Timur Tuntas atau Beasiswa Kaltim Tuntas sudah dibuka sejak Senin 20 Februari 2023. Batas waktu pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas bagi mahasiswa hingga 31 Maret 2023.
Selain itu ada pula Beasiswa Kaltim Stimulan. Kedua beasiswa diperuntukkan bagi siswa berdomisi di Kalimantan Timur (Kaltim).
Beasiswa Kaltim Tuntas dibagi menjadi tiga kategori yakni umum, khusus, dan kerja sama. Beasiswa Kaltim Tuntas umum diberikan kepada mahasiswa yang memiliki prestasi akademik dan non akademik.
Advertisement
Sementara Beasiswa Kaltim Tuntas khusus diberikan kepada mahasiswa kurang mampu, anak berkebutuhan khusus, berasal dari daerah 3T, anak cucu Veteran, anak korban KDRT, hafidz Al-Quran, atau berdasarkan pertimbangan khusus.
Sedangkan Beasiswa Kaltim Tuntas kerja sama adalah beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa yang menempuh pendidikan pada Perguruan Tinggi dalam negeri yang bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim).
Untuk tata cara atau alur pendaftaran, berikut dilansir Liputan6.com dari laman resmi https://beasiswa.kaltimprov.go.id/:
1. Calon pendaftar Beasiswa Kategori Tuntas melakukan pendaftaran dengan masuk ke laman beasiswa.kaltimprov.go.id, kemudian klik Tuntas Mahasiswa,
2. Pendaftar beasiswa wajib membuat akun baru dengan cara klik Buat Akun,
3. Memilih kategori beasiswa,
4. Melengkapi data,
5. Mengunggah (upload) berkas asli dan berwarna (colour),
6. Meneliti dan memastikan semua data yang diinput sudah benar,
7. Melakukan 'Save Permanent' (Setelah Save Permanent, data yang diinput tidak dapat diubah atau diperbaiki),
8. Menunggu pengumuman.
Â
Syarat Umum Pendaftaran
Berikut syarat umum pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas dihimpun Liputan6.com:
1. Mahasiswa yang berasal dari Kalimantan Timur yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) asli yang discan atau difoto berwarna. Nomor Induk Kependudukan (NIK) dipastikan sudah ter-update di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) daerah masing-masing.
2. Bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan TNI/Polri harus mendapat izin belajar dari pejabat berwenang.
3. Mahasiswa yang memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (untuk beasiswa kategori prestasi akademik IPK minimal 3,25) dibuktikan dengan difoto atau scan berwarna yang dikeluarkan dan disahkan (tanda tangan dan stempel) oleh pejabat berwenang di perguruan tinggi bersangkutan.
4. Terdaftar sebagai mahasiswa di perguruan tinggi minimal berakreditasi B/Baik Sekali dan program studi minimal berakreditasi B/Baik Sekali dari Badan Akreditasi Perguruan Tinggi Nasional/Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, dan Ristek.
5. Bagi mahasiswa baru (Semester 1) jenjang S2 dan S3, perguruan tinggi sebelumnya minimal berakreditasi B/Baik Sekali dan progam studi sebelumnya minimal berakreditasi B/Baik Sekali.
Â
Advertisement
Syarat Umum Selanjutnya
6. Mengisi formulir beasiswa melalui laman beasiswa.kaltimprov.go.id.
7. Terdaftar sebagai mahasiswa yang ditandai dengan Kartu Mahasiswa yang discan atau di foto berwarna.
8. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif.
9. Mengunggah (upload) surat pernyataan:
- tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain.
- bersedia mengikuti pendidikan sampai selesai.
- bahwa data yang diinput dalam sistem adalah benar dan bersedia mempertanggungjawabkan secara hukum.
- surat pernyataan harus ditandatangani di atas kertas bermaterai Rp10.000.
10. Mengunggah (upload) bukti pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) atau Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) 1 semester terakhir.
11. Pas foto formal berwarna berukuran 4x6.
12. Mengunggah (upload) seluruh berkas yang dipersyaratkan pada formulir sesuai ketentuan.
Â
Pemprov Siapkan Dana Rp375 M
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) mengalokasikan anggaran program Beasiswa Kalimantan Timur (Beasiswa Kaltim) sebesar Rp375 miliar pada 2023 dengan target sasaran kepada 40 ribu orang.
"Tahun 2022 kemarin anggarannya Rp304 miliar bisa mencapai 39 ribu penerima. Maka tahun ini, dengan anggaran Rp375 miliar, penerima kita target di atas 40 ribu," ujar Kepala Badan Pengelola Beasiswa Kaltim (BP-BKT) Iman Hidayat di Samarinda, melansir Antara, Selasa (21/2/2023).
Dia mengatakan, pendaftaran Beasiswa Kalimantan Timur resmi dibuka pada Senin 20 Februari 2023. Namun, masa pendaftaran ini baru dibuka untuk mahasiswa sampai dengan 31 Maret 2023. Sementara, masa pendaftaran BKT untuk kategori siswa baru dibuka sepekan kemudian, pada 1 Maret hingga 7 April 2023.
"Para calon pendaftar, dapat melakukan registrasi dengan mengakses laman https://beasiswa.kaltimprov.go.id/," ucap Iman.
Iman menjelaskan, masa pendaftaran siswa dan mahasiswa sengaja dibedakan untuk mengantisipasi overload pada laman beasiswa di hari pertama pendaftaran.
"Kenapa siswa belakangan, Karena kalau bersamaan, maka semua akan menumpuk di hari pertama dan website bisa overload. Jadi kita buat bergilir untuk mengantisipasi," kata Iman.
Advertisement