Sukses

Ahmad Syaikhu Sambut Sandiaga Uno Pakai Mars PKS, Anies-Sandi Bakal Duet Lagi?

Jalin Silaturahmi di bulan Ramadhan, Sandiaga Uno menghadiri undangan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Yayasan Karawang Bekasi Madani (YKBM), Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Sabtu (8/4/2023).

Liputan6.com, Jakarta - Jalin Silaturahmi di bulan Ramadhan, Sandiaga Uno menghadiri undangan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Yayasan Karawang Bekasi Madani (YKBM), Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Sabtu (8/4/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia itu disambut langsung oleh Presiden PKS, Ahmad Syaikhu serta Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdani.

Kedatangannya terlihat disambut meriah oleh puluhan kader dan pengurus DPW PKS Kabupaten Karawang. Mereka bertepuk tangan sembari menyanyikan lagu PKS.

Lagu yang mirip dengan mars Anies-Sandi ketika masa kampanye Pilkada DKI Jakarta 2017 itu terus dinyanyikan mengiringi langkah kaki Sandiaga Uno menuju lokasi santunan anak yatim piatu di Sekolah Tinggi Ekonomi (STE) SEBI.

Suasana pun kian ramai ketika Sandiaga Uno dikalungkan syal batik berwarna oranye yang merupakan warga khas PKS.

Mereka berteriak 'hidup Sandi', 'Sandi Wakil Presiden' hingga 'Anies-Sandi'.

Mendengar dukungan tersebut, Sandiaga Uno terlihat tersenyum. Dirinya mengungkapkan alasan kehadirannya dalam kegiatan tersebut merupakan bagian dari safari Ramadan.

"Saya di bulan suci ini banyak bersafari Ramadhan, menangkap aspirasi dari masyarakat, dan juga mencoba mencarikan solusi. Isu utama adalah ekonomi, bagaimana kita bisa menggeliatkan ekonomi masyarakat," ujar Sandiaga Uno.

"Saya menangkap aspirasi dan di bulan Suci Ramadan ini kita menampung juga saran-saran dari para ulama, kiyai dan pak Presiden (Ahmad Syaikhu) telah menyampaikan harapan-harapannya," bebernya.

"Saya sangat mengapresiasi PKS yang selalu ada di garda terdepan dan mendukung kami dalam berinteraksi dengan masyarakat, serta menghasilkan program-program yang kongkrit yang sampai dirasakan langsung dan menjadi solusi untuk masyarakat," lanjut Sandiaga Uno.

2 dari 2 halaman

Serahkan Keputusan ke Pimpinan Parpol

Sementara itu, terkait isu dirinya akan dipasangkan dengan Anies Baswedan dalam Pilpres 2024, Sandiaga Uno tersenyum. Dirinya mengaku menyerahkan seluruh keputusan kepada pimpinan partai politik.

"Saya meyakini pimpinan partai politik seperti Ustadz Syaikhu akan mengusulkan yang terbaik untuk NKRI dan saya percaya proses ini masih berjalan selama enam bulan ke depan," ungkap Sandiaga Uno.

"Saya selalu mendengar masukan para ulama, ustadz, shalat istikharah dan semua harus dengan restu pimpin, saya harus memastikan pak Prabowo Subianto legowo dan pimpinan di pemerintahan memberikan restu. Itu yang penting," jelasnya.

"Jadi kita fokus secara teduh dan sejuk memberikan kontestasi yang merajut kerukunan masyarakat kita, agar tidak terpecah belah. Jadi kita ingin fokus kemajuan bangsa kita," tegasnya.

 

Video Terkini