Sukses

23.500 Pemudik Tinggalkan Jakarta dari Pasar Senen Hari Ini

PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 menyampaikan pada Sabtu (15/4/2023) ini, setidaknya 23.500 pemudik meninggalkan Jakarta melalui keberangkatan awal di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 menyampaikan pada Sabtu (15/4/2023) ini, setidaknya 23.500 pemudik meninggalkan Jakarta melalui keberangkatan awal di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat.

"Untuk hari ini sekitar 23.500 penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dengan layanan 32 KA yang beroperasi," kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Eva Chairunisa dalam keterangan tertulis, Sabtu (15/4/2023).

Menurut Eva, mayoritas pemesanannya tiket dilakukan untuk jadwal keberangkatan pada tanggal favorit seperti H-5 sampai H-2 lebaran atau 17-23 April 2023.

"Adapun sejumlah kota tujuan yang menjadi pilihan favorit diantaranya Yogyakarta, Surabaya, Purwokerto, Kutoarjo, Semarang, Tegal, Solo dan Bandung," kata Eva.

Eva menjelaskan pihaknya juga melakukan persiapan melalui keandalan sarana dan peningkatan jumlah perjalanan melalui KA tambahan. Selain itu, kata dia Daop 1 Jakarta juga menambah sejumlah fasilitas di stasiun seperti kursi tunggu dan area bermain anak.

"Daop 1 Jakarta juga melakukan penambahan petugas pelayanan, pengamanan untuk memastikan angkutan lebaran dapat berjalan dengan aman dan lancar," ucapnya.

2 dari 2 halaman

Syarat Vaksin Covid-19

Eva mengingatkan kepada seluruh pengguna jasa agar memperhatikan aturan vaksin terbaru yang berlaku saat ini, khususnya perubahan aturan pada anak usia 6-12 tahun.

"Saat ini anak pada usia tersebut yang belum di vaksin tetap dapat naik kereta api dengan syarat memiliki surat keterangan belum mendapatkan vaksinasi dari Puskesmas/fasilitas pelayanan kesehatan dengan alasan tertentu atau harus didampingi oleh orang dewasa yang telah mendapatkan vaksinasi booster," katanya.