Sukses

36 Ribu Pemudik Berangkat dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen Hari ini

Kahumas KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengungkapkan, masih terjadi peningkatan penumpang di Stasiun Gambir dan Pasar Senen meski sudah memasuki arus balik.

Liputan6.com, Jakarta - Kahumas KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengungkapkan, masih terjadi peningkatan penumpang di Stasiun Gambir dan Pasar Senen meski sudah memasuki arus balik. Pada Selasa (25/4) hari ini, sekitar 36.000 penumpang berangkat berangkat dari kedua stasiun tersebut.

"Jumlah tersebut masih cukup tinggi jika dibandingkan pada masa normal," kata Eva dalam rilis resminya, Selasa (25/4).

Eva merinci, sekitar 22.200 penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dengan layanan 32 KA yang beroperasi.

Sementara itu, untuk Stasiun Gambir, volume penumpang berangkat hari ini mencapai 13.800 orang dengan layanan 38 KA beroperasi.

"Okupansi penumpang masih diatas 80 persen dari total ketersediaan tempat duduk," tambah Eva.

Eva melanjutkan, hingga Selasa (25/4), sekitar 643 ribu tiket untuk keberangkatan masa angkutan Lebaran dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen telah terjual. Dari jumlah tersebut mayoritas pemesanan dilakukan untuk jadwal keberangkatan 14 sampai dengan 24 April 2023.

"Berdasarkan data tiket terjual pada tanggal-tanggal tersebut tingkat okupansi volume penumpang sudah mencapai 90 hingga 100 persen," jelas Eva.

2 dari 2 halaman

Tanggal Keberangkatan Favorit

Kemudian, tanggal keberangkatkan yang paling banyak dipesan adalah tanggal 18 sampai dengan 23 April dengan tingkat okupansi atau keterisian tempat duduk pada mencapai 100 persen.

"Adapun sejumlah kota tujuan yang menjadi pilihan favorit di antaranya Yogyakarta, Surabaya, Purwokerto, Kutoarjo, Semarang, Tegal, Solo dan Bandung," tambah Eva.

Sumber: Lydia Fransisca/Merdeka.com

Video Terkini