Sukses

Temui Jokowi, Agum Gumelar Gandeng Para Purnawirawan TNI-Polri Suarakan Pemilu Damai

Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar bersama sejumlah purnawirawan Polri dan TNI menyambangi Istana Negara Jakarta untuk bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi)

Liputan6.com, Jakarta - Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar bersama sejumlah purnawirawan Polri dan TNI menyambangi Istana Negara Jakarta untuk bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi). Bersama Agum, tampak pula Letjen TNI (Purn) Doni Monardo dan Mantan Kapolri Jenderal (Purn) Bambang Hendarso Danuri.

Mewakili para purnawirawan, Agum mengaku kedatangannya hanya untuk bersilaturahmi. Dia pun menyampaikan pesan Jokowi agar Pemilu 2024 bisa berjalan damai, lancar, aman dan tertib.

“Kami mendapat arahan tentang bagaimana upaya agar supaya 2024 itu bisa berjalan dengan lebih lancar, lebih aman, lebih tertib ketimbang 2019. lebih demokratis. maka kami sampaikan ke Pak Presiden bahwa para purnawirawan sebagai satu lembaga harus bersikap netral,” kata Agum kepada awak media, usai menghadap presiden, Senin (22/5/2023).

Namun demikian, Agum memastikan, purnawirawan sebagai individu tetap memiliki hak politiknya untuk memilih di 2024 nanti. Mau berapa pun pilihannya baik dua, tiga atau pun lebih, Pemilu yang damai tetap menjadi pilihan.

“Kalau ada 2 pilihan, pilih di antara 2 pilihan. Kalah ada 3 pilihan, pilih di antara 3 dengan catatan bahwa perbedaan pemilih yang kami lakukan ini, terjadi ini sifatnya harus sementara. perbedaan pemilih ini harus berakhir dan akan berakhir ketika pilpres selesai,” harap dia.

2 dari 2 halaman

Tak Ada Lagi Perbedaan Sesama Anak Bangsa

Dia berharap, saat pesta demokrasi selesai dan sosok baru telah terpilih, maka tidak ada lagi perbedaan sesama anak bangsa.

“Hormati apapun yang jadi keputusan demokrasi, itulah sikap yang kami sampaikan ke pak presiden,” dia menutup.