Liputan6.com, Jakarta Pihak Istana membantah kabar bahwa Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berolahraga bersama di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta, Minggu, 11 Juni 2023.
SBY memang berolahraga di GBK bersama Ketua Umum Partai Demokrat yang juga putra sulungnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Minggu pagi. Namun, Jokowi disebut berada di Istana Merdeka pada pagi hari.
Baca Juga
"Enggak. Enggak ada (Presiden olahraga di GBK). Bapak Presiden kemarin ada kegiatan internal di Istana Merdeka di pagi hari," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin kepada wartawan, Senin (12/6/2023).
Advertisement
Menurut dia, Jokowi sama sekali tidak ada kegiatan di GBK Senayan pada hari Minggu kemarin. Terkait kehadiran pasukan pengamanan presiden (Paspampres) di GBK, Bey menyampaikan hal tersebut sebagai antisipasi apabila Jokowi tiba-tiba bersepeda di GBK.
"Teman-teman Paspampres sifatnya antisipasi saja, karena biasanya kalau Presiden Minggu pagi di Jakarta, menyapa masyarakat sambil berolahaga di CFD," jelasnya.
"Tapi kemarin tidak ke CFD, karena Bapak Presiden ada kegiatan internal dan acara internalnya sampai melewati waktu CFD," sambung Bey.
Bantah Sering ke Istana Malam Hari, Demokrat: Pertemuan Inisiatif Jokowi Bukan SBY
Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, menyampaikan klarifikasi terkait pernyataan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang menyebut Demokrat sering ke Istana namun pada malam hari.
Diketahui, Jokowi menyampaikan hal tersebut ketika bertemu dengan sejumlah pemimpin redaksi media massa nasional di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin, 29 Mei 2023.
Riefky menjelaskan, berdasarkan keterangan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bahwa dalam waktu 3,5 tahun ini, tercatat 3 kali bertemu dengan Presiden Jokowi.
Pertama, terjadi pada 10 Oktober 2019 di Istana Merdeka, siang hari. Pertemuan itu atas inisiatif dan undangan Presiden Joko Widodo.
Kedua, pada saat SBY menghadiri pernikahan putra Jokowi, Kaesang Pangarep di Solo, Jawa Tengah. Pertemuan itu terjadi malam hari, dan waktu itu SBY hadir bersama AHY beserta istri dan EBY beserta istri, untuk memenuhi undangan yang waktunya juga malam hari.
Ketiga, SBY bertemu Presiden Jokowi di Kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali pada tanggal 15 November 2022 waktunya juga malam hari karena undangan yang diterima SBY adalah menghadiri Gala Dinner G20 pada malam hari.
"Ketiga pertemuan tersebut yang menentukan tempat dan waktunya adalah Presiden Joko Widodo, dan Bapak SBY menghormati Presiden Joko Widodo sebagai Kepala Negara, yang sedang mengemban amanah saat ini. Artinya, ketiga pertemuan itu inisiatif datang dari Presiden Joko Widodo. Bukan atas inisiatif Bapak SBY apalagi meminta waktunya malam hari," kata Riefky dalam keterangannya, Rabu (31/5/2023).
Advertisement