Liputan6.com, Jakarta - Ratusan warga memadati pagar depan Istana Merdeka Jakarta. Pantauan di lokasi, Kamis (17/8) pukul 15.15 WIB, kehadiran di depan pagar Istana Merdeka Jakarta adalah untuk menyaksikan upacara penurunan bendera dalam momentum kemerdekaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia.
“Mau liat upacara penurunan bendera,” kata Rizky salah seorang warga di lokasi, Kamis (17/8/2023).
Meski tidak bisa masuk, Rizky mengaku tidak masalah. Asalkan, bisa melihat secara langsung prosesi peringatan HUT ke-78 RI.
Advertisement
“Iya daripada lihat di TV kurang seru,” kata pemuda yang mengaku tinggal di Depok ini.
Nantinya, giat upacara penurunan bendera akan secara resmi dimulai pukul 16.00 WIB. Kemudian, pada pukul 17.25 WIB, usai bendera diturunkan akan kembali ada arak-arakan pemindahan kembali Bendera Sang Merah Putih dan Naskah Proklamasi dari Istana Merdeka menuju Monumen Nasional.
Lalu Lintas Terpantau Ramai Lancar
Sementara itu, pantauan lalu lintas di kawasan Istana Merdeka Jakarta dan Monas masih terpantau ramai lancar dengan tidak ada penutupan jalan.
Diberitakan sebelumnya, keraiaman senada juga terjadi pada pagi hari saat upacara penaikan bendera. Sebelum momen, Presiden Jokowi diketahui sempat menyapa para rakyat di depan pagar Istana.
Advertisement