Sukses

Jelang KTT ASEAN, CFD Sudirman-Thamrin Ditiadakan pada 3 September 2023

Pemprov DKI Jakarta meniadakan CFD di kawasan Jalan Sudirman-Thamrin menyusul perhelatan KTT ASEAN yang akan digelar pada 5-7 September 2023. Nantinya akan digelar sejumlah side event di sekitar Jalan Sudirman-Thamrin.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meniadakan Car Free Day (CFD) atau Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) pada Minggu, 3 September 2023. CFD di wilayah Sudirman-Thamrin ini ditiadakan menyambut acara internasional Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN.

"Untuk informasi, tanggal 3 September pelaksanaan hari bebas kendaraan bermotor ditiadakan," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (23/8/2023).

Syafrin menjelaskan, jelang KTT ASEAN yang dihelat pada 5-7 September 2023 bakal digelar sejumlah side event di sekitar Jalan Sudirman-Thamrin. Oleh sebab itu, masyarakat diimbau tak melakukan aktivitas olahraga di sepanjang kawasan tersebut.

"Oleh karena itu saya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melaksanakan aktivitas berolahraga pada tanggal 3 September di Jalan Sudirman-Thamrin. Silakan berolahraga di taman-taman atau jalan yang ada di kawasan masing-masing," jelas Syafrin.

Syafrin menyampaikan, nantinya juga akan dilakukan rekayasa lalu lintas di total 29 ruas jalan selama KTT ASEAN.

 

2 dari 2 halaman

Penutupan Jalan yang Dilintasi Delegasi KTT ASEAN

Dishub DKI Jakarta secara situasional juga akan melakukan penutupan jalan-jalan Ibu Kota yang akan dilalui delegasi peserta KTT ASEAN.

"Dari lokasi lokasi delegasi ini ada 29 jalan yang akan dilakukan rekayasa lalu lintas, pertama kita tutup. Pada saat perjalanan delegasi dari tempat penginapan ke lokasi kegiatan, ini penutupan bisa sampai dengan 2 jam," ujar Syafrin.

"Misal delegasi berangkat jam 7.00 WIB, maka dari 06.30 WIB sampai 08.30 WIB akan ada penutupan," sambung dia.

Video Terkini