Sukses

Andika Perkasa Optimistis Masa Depan Anak Muda Bangsa, Berani Jadi Entrepreneur

Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa meyakini, menjadi entrepreneur diperlukan keberanin. Karenanya dia optimistis saat anak muda melakukan hal itu maka masa depan bangsa akan cerah.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa meyakini, menjadi entrepreneur diperlukan keberanin. Karenanya dia optimistis saat anak muda melakukan hal itu maka masa depan bangsa akan cerah.

Hal itu disampaikan Andika saat acara grand opening Rumah Makan Padang Payakumbuah Juanda-Bekasi milik Arief Muhammad (Armuh).

“Approach dari Mas Arief (RM Padang Payakumbuah) ini kan lebih modern, strategi marketing, kemudian strategi presentasinya berbeda, saya optimistis, kalau orang lain bisa, entrepreneurship yang lain seperti Starbucks, yang sekarang sudah 16 ribu outlet, jadi cita-cita Mas Arief ini bisa membangun seribu outlet bukan hal yang tidak mungkin. kita support semoga makin banyak anak-anak muda Indonesia seperti Mas Arief,” kata Andika di Bekasi Timur, Jawa Barat, seperti dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (2/9/2023).

Usai meresmikan, Andika yang didampingi sang istri didampingi oleh sang istri Hetty Perkasa dan putranya Andrew Perkasa mencicipi masakanan padang milik resto tersebut. Ternyata, Andika memiliki menu favorit yaitu telur Talau Barendo dan Tambusu.

"Tadi telor Talua Barendo, Tambusu, terus kikilnya. Banyaklah, pokoknya harus dicobalah, sebab kalau enggak coba, rugi," canda Andika

Diketahui, Talua Barendo merupakan telur dadar khas Sumbar yang berbeda dengan bentuk pada umumnya. Bentuk talua barendo lebih menggiurkan karena terlihat lebih gurih dengan pinggiran berbentuk seperti renda dan tidak lembek.

Sementara tambusu adalah makanan khas Sumatera Barat khususnya di Kabupaten Agam. Tambusu terbuat daripada usus lembu atau usus kerbau, dengan kuah gulai yang pekat dan diisi dengan telur putar berempah.

Andika mengaku, dirinya dan keluarga sebenarnya sering makanan masakan Padang. Pasalnya, banyak protein yang umumnya banyak terkandung di masakan Pandang. Namun menariknya, Andika diketahui baru kembali makan nasi setelah sekian lama puasa makan nasi demi menjaga kondisi badan.

"Memang saya ke sini sengaja untuk makan nasi. Padahal, sudah berapa lama, saya lupa kapan terakhir makan nasi, karena kita kan jaga badan. Nah, begitu makan nasi pun beda, ternyata berbeda, baru dapat penjelasan dari Mas Arief ternyata berasnya berasal dari Sumatera Barat, memang pengalaman bedalah," jelas dia.

2 dari 2 halaman

Andika Sosok Inspiratif

Sementara itu, Armuh mengungkapkan alasan dirinya khusus mengundang Andika Perkasa ke acara opening Rumah Makan Padang Payakumbuah.

Menurut Armuh, Andika merupakan tokoh inspiratif yang selalu memberi motivasi kepada siapapun khususnya generasi muda Indonesia untuk terus belajar dan membangun entrepreneurship.

"Pak Andika ini salah satu panutan kita, inspirasi kita, jadi kita merasa terhormat sekali kalau misalnya Pak Andika meresmikan salah satu cabang kita. Sebenarnya kita niatnya begitu. Jadi kita merasa terhormat sekali dan apa ya, spirit perjuangan Pak Andika bisa kita aplikasikan," Arief memungkasi.

  • Andika Perkasa adalah seorang perwira tinggi TNI-AD yang menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat sejak 22 November 2018.
    Andika Perkasa adalah seorang perwira tinggi TNI-AD yang menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat sejak 22 November 2018.

    Andika Perkasa