Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka menyambut Hari Olahraga Nasional, Stafsus Menpora Alia Laksono menggaungkan gelora hidup sehat bagi masyarakat dengan mengadakan 'Senam Seru Sama Alia' di City Plaza Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (3/9/2023).
"Menyambut Hari Olahraga Nasional menjadi momentum penting untuk mengingatkan kita semua akan pentingnya bergerak dan hidup sehat," kata Alia dalam keterangannya.
Acara dimulai pukul 07.00 hingga 09.00. Alia yang merupakan putri Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Agung Laksono itu menyampaikan, acara ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kesehatan jasmani, tetapi juga menekankan pada aspek keseruan dalam berolahraga.
Advertisement
Peserta dari berbagai kelompok usia berkumpul bersama pelataran terbuka, menjalani sesi senam yang penuh semangat. Meskipun berbeda usia, semangat untuk bergerak bersama dan menjaga kesehatan bersatu dalam satu tujuan.
Salah satu pesan yang disampaikan adalah bahwa kesehatan jasmani dan rohani yang baik dapat membantu seseorang menjadi lebih produktif dalam menjalani keseharian. Semangat yang dihasilkan dari olahraga dapat membantu mengatasi stres dan meningkatkan energi untuk menghadapi tugas-tugas sehari-hari.
Â
Ciptakan Pengalaman yang Menyenangkan dan Bermanfaat
Dengan menggelar acara senam ini tidak hanya mempromosikan kesehatan, tetapi juga menciptakan pengalaman yang menyenangkan dan bermanfaat bagi semua yang terlibat.
"Semoga acara seperti ini dapat terus diadakan dan menginspirasi masyarakat untuk menjalani gaya hidup yang lebih sehat dan aktif. Hari Olahraga Nasional menjadi momentum penting untuk mengingatkan kita semua akan pentingnya bergerak dan hidup sehat."
Â
Â
Advertisement